Kodim Gandeng RS Islam Banjarnegara Gelar Pengobatan Massal

BANJARNEGARA-Sebanyak 100 orang lebih warga Kecamatan Sigaluh Kabupaten Banjarnegara memeriksakan diri ke Koramil 12 Sigaluh, Kamis (15/10).

Komandan Kodim 0704 Banjarnegara, Letkol Arh. Sujaedi Faisal,S.T.M.Han melalui Danramil 12 Sigaluh, Kapten Inf Marhaeni mengatakan, kegiatan bakti sosial berupa pengobatan masal merupakan rangkaian acara peringatan HUT TNI ke 75.

“Kami bekerjasama dengan RS Islam Banjarnegara menggelar pengobatan masal dengan menghadirkan dokter umum dan dokter spesialis mata,” katanya.

Menurut dia, sejalan dengan program komando atas, TNI selain menguatkan ketahanan pangan juga menguatkan kesadaran kesehatan masyarakat terutama dimasa pandemi covid 19 ini.

Persiapan baksos tersebut, kata dia, sudah disosialisasikan kepada 16 kepala desa se-Kecamatan Sigaluh. “Selain pemeriksaan dan pengobatan, juga diselenggarakan sunat gratis bagi warga yang ingin sunat setelah sebelumnya melapor kepada Babinsa,” katanya.

Acara baksos tersebut, kata Marhaeni, sudah menggunakan standar protokol kesehatan mulai dari jaga jarak, cuci tangan, hand sanitizer dan penggunaan masker.

Rahmat, warga Desa Sigaluh yang ikut memeriksakan diri mengatakan sangat terbantu dengan adanya kegiatan baksos kesehatan tersebut. “Terimakasih pak tentara. Dengan adanya baksos saya jadi tahu apa yang selama ini jadi keluhan saya,” katanya.

Direktur RS Islam Banjarnegara, dr Agus Ujianto, M.Si.Med.Sp.B mengatakan, Rumah sakit Islam sudah berkomitmen membantu pemerintah dan masyarakat dalam bidang kesehatan sesuai dengan motto RSI yaitu brayan waras brayan mulya rahmatanlil alamin.

“Kami siap bekerjasama dengan pihak manapun selagi itu untuk kepentingan masyarakat. Tentu kehadiran kami adalah melengkapi bukan bersaing dengan program pemerintah yang sudah ada,” katanya. (RSIB).

Beri komentar :
Share Yuk !