PKB Pilih Berkoalisi dengan Gerindra

BANJARNEGARA – PKB telah memutuskan berkoalisi dengan Gerindra dalam Pilpres 2024 mendatang. Sedangkan dalam pemilu Legislatif, DPC PKB Banjarnegara menargetkan tambahan sedikitnya tiga kursi DPRD dari tujuh kursi saat ini.

Ketua DPW PKB Jawa Tengah K.H. Muhammad Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf mengatakan PKB sudah fix berkoalisi dengan Gerindra dalam Pilpres.

“Koalisisi sudah fix. Besok tanggal 13 itu deklarasi koalisi PKB dan Gerindra,” kata dia usai launching pendaftaran bakal calon legislatif DPC PKB Banjarnegara di Hotel Surya Yudha, Kamis (11/8).

Namun untuk nama Capres dan Cawapresnya masih proses. “Karena semua partai punya cara dan prosedur masing-masing,” ungkapnya. Dia menyebut penentuan nama di PKB akan berkonsultasi dengan para ulama, NU dan juga istikhiroh.

Sedangkan koalisi dalam pemilihan gubernur dan pilkada bupati, melihat dinamika di wilayah masing-masing.Terkait target kursi legislatif di DPRD Banjarnegara, pihaknya menargetkan 10 kursi. “Meleset 12, 13 kursi,” ungkapnya.

Anggota DPRI FPKB Taufiq R Abdullah mengatakan saat ini PKB sangat seksi. Di berbagai daerah, minat masyarakat menjadi caleg PKB luar biasa, termasuk caleg untuk pusat. “Di Banjarnegara saya yakin juga seperti itu,” paparnya. Namun tetap perlu dilakukan jemput bola. Bagaimana manajemen jemput bola, menjadi domain DPC.

Terkait koalisi dengan Gerindra, menurut dia sudah enjoy. “Jadi antar teman-teman di semua level asik,” paparnya.

Meskipun demikian, masih terbuka koalisi dengan partai lain. Dikatakan politik dalam pemilihan legislatif, Pilkada dan Pilpres, tidak selalu partai pemenang menjadi bupati, jadi gubernur dan seterusnya. “Politik Pilpres berbeda karakter pemilihnya,” ungkapnya.

Ketua DPC PKB Banjarnegara Wakhid Jumali, Lc mengatakan untuk memenangkan pemilu legislatif, pihaknya menyiapkan infrastruktur kepengurusan sampai ranting yang solid.

Dikatakan, pendaftaran bakal calon legislatif terbuka untuk seluruh elemen masyarakat Banjarnegara demi kemaslahatan bangsa dan kepentingan Banjarnegara. Pendaftaran, kata dia, dibuka sampai akhir Agustus ini. Terkait koalisi dengan Gerindra, DPC menyambut dengan baik apa yang menjadi keputusan DPP. (drn)

Beri komentar :
Share Yuk !