Babinsa Kedungurang Gotong Royong Bersama Warga

Bersihkan Material Longsor

BANYUMAS – Banyumas – Pasca terjadinya bencana longsor, di wilayah Grumbul Petir RT 05/02 Desa Kedungurang Kecamatan Gumelar Kabupaten banyumas, Babinsa Desa Kedungurang Koramil 14/Gumelar Serda Kusworo bersama warga, Linmas, Pramuka dan Relawan melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan longsor Rabu (29/12/2021).

Babinsa bersama 20 orang warga Desa Kedungurang terus membersihkan material berupa tanah dan lumpur serta pembenahan rumah terdampak.

Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Inf Candra, SE, MI Pol melalui WS Danramil 0414/Gumelar Kapten Inf Subandi mengatakan, peristiwa longsor tersebut diakibatkan oleh hujan lebat kemarin.

“Hujan lebat mengakibatkan tebing ambrol membawa material berupa tanah dan lumpur. Material tersebut menimpa rumah warga. Selain itu juga dilakukan penebangan pohon disekitar longsoran yang membahayakan rumah warga,” jelasnya.

Sementara itu Babinsa Desa Kedungurang Serda Kusworo mengingatkan kepada warga lainnya agar mewaspadai musim hujan saat ini, terutama ditempat-tempat yang rawan

longsor. Saat hujan lebat kata Serda Kusworo tidak menutup kemungkinan bisa terjadi bencana lain seperti pohon tumbang dan sebagainya.

“Intinya, warga harus selalu waspada dan berhati hati saat hujan lebat turun,” pungkasny. (PEN)
Beri komentar :
Share Yuk !