DPC PKB Banyumas Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama Harlah 1 Abad NU

PURWOKERTO – DPC PKB Banyumas menggelar tasyakuran dan doa bersama memperingati Hari Lahir ( Harlah) 1 abad NU.

Acara yang digelar di kantor DPC PKB Banyumas tersebut dihadiri DPAC dari 27 Kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut Ketua DPC PKB Banyumas Darisun mengungkapkan, memasuki abad ke 2 diharapkan NU makin besar, semakin menebar kemaslahatan untuk seluruh umat, bangsa dan negara.

” Peringatan satu abad ini semoga kita semua mendapat berkah dari pendiri NU, dan tentunya kita juga akan terus berhikmat kepada para ulama, ” ujarnya.

Giat doa bersama tersebut juga menjadi salah satu hikmat pada ulama, agar generasi saat ini dapat meneruskan perjuangan para ulama dan pendiri NU.

Sekretaris DPC PKB Banyumas Mutamir mengungkapkan, hari ini dunia percaya NU menjadi perekat bagi seluruh bangsa.

Bahkan banyak tokoh nasional dan internasional yang turut merayakan Harlah 1 abad NU.

Mutamir mengungkapkan doa bersama tersebut sebagai bentuk hikmat kepada ulama, dan NKRI doa bersama tahlil juga untuk keberkahan.

Selain doa bersama, dalam kesempatan tersebut juga menyinggung tentang Perda Pesantren yang kini dibahas di DPRD.

Selain itu dibahas pula beberapa hal terkait konsolidasi dan penguatan internal, termasuk membahas strategi pemenangan.

Beri komentar :
Share Yuk !