Muslimat NU Karangnangka Santuni Yatim Piatu , Dhuafa dan Lansia

BANYUMAS – Muslimat NU Ranting Karangnangka menyelenggarakan Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H .dengan pengajian akbar dan santunan anak yatim piatu,dhuafa,orang tua jompo, Senin ( 8 /8/ 2022), bertepatan 10 Muharram 1444 H.

Kegiatan dilaksanakan di Gedung MWC NU Kedungbanteng Desa Karangnangka Kecamatan Kedungbanteng Banyuas.

Peringatan Tahun Baru Islam dihadiri Pengurus NU , GP Ansor,Fatayat NU, IPNU,IPPNU Desa Karangnangka Kepala Desa,Tokoh Masyarakat,kaum muslimat dan muslimin di Desa Karangnangka yang memenuhi Gedung MWC NU Kedungbanteng.

Acara peringatan tahun baru Islam dibuka dengan bacaan Tahlil dipimpin Choeriyah Suparno kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat suci al-Qur’an dan Sholawat Badar yang dibawakan Kusniyah

Ketua Panitya Ninung Saifunah ,S.Ag.M.Pd.I menyatakan bahwa tahun ini panitya berhasil memperoleh sumbangan dari donator dari masing-masing RT di Desa Karangnangka sejumlah Rp.76.691.000,dan mengalami kenaikan cukup signifikan dibandingkan tahun lalu.

Panitya Santunan Anak Piatu Dhu’afa dan Lansia Muslimat NU Karangnangka membagikan 70 santunan tali asih diberikan 33 Anak Yatim Piatu masing-masing memperoleh santunan yang berbeda-beda ,Untuk 2 Yatim Piatu masing masing anak memperoleh santunan Rp.2.100.000.12 anak-anak Yatim SD/MI masing -masing memperoleh santunan sebesar Rp.1.700..000 ,8 anak-anak Yatim SMP/Mts memperoleh masing-masing santunan sebesar Rp.2.000.000.dan 7 anak Piatu @ Rp.700.000

Pantiya Santunan;Anak Yatim Piatu Dhu’afa dan Lansia, juga memberikan santunan /tali asih kepada 16 kaum duafa, 16 orang tua jompo (lansia) ,2 orang tuna netra. dan 3 ustadz

Menurut Ketua PR Muslimat Karangnangka Ny Urip Lestari Wayan Kegiatan santunan anak yatim piatu merupakan program tahunan PR Muslimat NU Karangnangka yang telah berjalan puluhan tahun yang silam ,dengan panitya setiap tahun bergilir masing masing RW.dan pada tahun yang menjadi panitya dari RW 3 dengan Ketua Panitya Ninung Saifunah,S.Ag,M.Pd.I., Sekertaris Chusnaeni,SPd.I Bendahara :Istiqomah,SE

Ketua Tanfidziyah NU Karangnangka KH Rusiman merasa bersyukur atas program tahunan Muslimat NU Karangnangka yang setiap melaksankan santuanan anak yatim piatu ,du’afa,dan lansia terus mengalami peningkatan setiap tahunnya sebagai bentuk kepedulian sosial.terhadap sesama umat Islam.

Apresiasi program santunan anak yatim piatu ,dhu’afa dan lansia juga dilontarkan Kepala Desa Karangnangka Sunarto SE,MM dengan menyatakan terima kasih yang setinggi-tingginya ikut berpartisipasi dalam pembangunan masyarakat di desanya.

Dalam isi tausiyahnya Nyai Hj Durotun Nafisah,S.Ag ,M.Si ( Ketua PC RMI Putri Banyumas) mengharapkan kaum muslimn dan muslimat untuk senantiasa melakukan introspeksi dan evauasi dengan datangnya tahun baru Islam dimana setiap muslim setiap tahunnya harus mengalami perubahan dalam amal ibadah.

Lebih jauh dikatakan Dosen UIN SAIZU Purwokerto bahwa sebagai umat islam mempunyai kewajiban untuk memperhatikan,menyantuni anak yatim piatu ,du’afa, lansia dan jompo sebagaimana firman Allah SWT dalam Surat Al Maun 1-7 .

Usai pengajian dilakukan penyerahan santunan kepada anak yaitm piatu ,dhu’afa dan lansia yang diserahakan oleh Ketua Tanfidziyah NU Karangnangka KH Rusiman, Ketua Muslimat NU Karangnangka Hj Urip Lestari Wayan,Ketua Panitya Ninung Saifunah ,S,Ag.M.Pd.I , kepada yang berhak menerimanya. (*)

Beri komentar :
Share Yuk !