Pastikan Keamanan Perjalanan KA untuk Angkatan Lebaran, Daop 5 Lakukan Pemeriksaan Sarana

PURWOKERTO – Memastikan keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api (KA) menjelang angkutan Lebaran 1444 Hijriah, Daop 5 Purwokerto melakukan pemeriksaan kesiapan sarana dan prasarana.

Vice President Daop 5 Purwokerto, Daniel Johannes Hutabarat, bersama dengan eksternal dari Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Semarang DJKA-Kemenhub, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas, dan Kapolsek Purwokerto Barat AKP Mugiono melakukan pemeriksaan bersama pada Selasa 21 Maret 2023.

Kegiatan pemeriksaan bersama tersebut bertujuan untuk memeriksa kondisi pengamanan di stasiun dan disepanjang jalur KA, kondisi jembatan, dan daerah-daerah rawan disepanjang jalur tersebut.

“Kami meyakinkan kondisi track/jalur benar-benar baik, lebar jalur, kondisi bantalan dan jembatan, perlintasan sebidang serta penempatan Alat Material Untuk Siaga (AMUS),” kata Daniel.

PT KAI Daop 5 Purwokerto juga telah menyiapkan AMUS di beberapa titik terdekat daerah rawan sehingga dapat segera menanggulangi keadaan darurat jika sewaktu-waktu dibutuhkan.

“Untuk itu KAI Daop 5 bersinergi dan berkolaborasi dengan kewilayahan untuk meminimalisir potensi bahaya,” ujar Daniel.

PT KAI juga tetap melakukan perawatan dan pemeriksaan sarana dan prasarana perkeretaapian secara rutin demi mewujudkan angkutan KA yang selamat, aman, nyaman, dan sehat.

Beri komentar :
Share Yuk !