Pengunjung Job Fair Membludak

Didominasi Fresh Graduated

BANYUMAS – Ribuan pencari kerja memadati area Job Fair yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UMKM ( Dinakerkop UMK) di Gor Satria Purwokerto, selasa 29 November 2022.

Para pencari kerja tersebut didominasi fres graduated yang memang masuk dalam usia produktif. Dari pantauan di lokasi, hampir setiap stand elalu dipadati pengunjung.

Beberapa pengunjung terlihat melakukan konsultasi dan menggali informasi terkait lowongan kerja.

Tingginya antusiasme pengunjung, juga terlihat di setiap stand yang terlihat antri oleh para pencari kerja.

PLT Kepala Dinakerkop UKM, Purwadi Santosa mengungkapkan, terdapat 50 perusahaan yang ikut Job fair tersebut. Perusahaan yang menawarkan peluang kerja berasal dari Banyumas dan sekitarnya.

“Dari 50 persuhaan yang ikut serta, 42 persuahaan hadir secara offline dan delapan perusahaan secara online,” kata dia.

Menurutnya warga di Kabupaten Banyumas yang masih menganggur jumlahnya masih sekitar 50 ribu orang. Mereka akan berusaha bersaing dalam pagelaran Job Fair tersebut.

“Dari 50 ribu itu yang terdaftar di Dinakerkop itu angkatan kerja mulai tamat SMA atau SMK yang belum memperoleh pekerjaan. Setidaknya dalam job fair ini diharapkan mampu menyerap 5 persen angkatan kerja di Banyumas,” ujarnya menabahkan.

Sementara itu PLT Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM (Dinakerkop UKM) Kabupaten Banyumas, Bejo Siswanto menjelaskan, Sebanyak 4.357 peserta yang mendaftar pada pembukaan hari pertama Job Fair.

“Kami berharap banyak angkatan kerja dari Banyumas yang terserap melalui job fair kali ini,” ujarnya.

Hari pertama pembukaan Job Fair juga diisi dengan seminar tentang kiat kiat meraih kerja. Seminar yang mengambil tema ” Rise Together Start Briliant Career, itu dihadiri oleh nara sumber dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Kepala Dinakerkop UKM dan Bankit Ari Sasongko selaku praktisi.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Dinakerkop UKM Purwadi Santosa mengungkapkan, isu SDM masih menjadi isu dominan terhadap penyerapan kerja. Artinya isu SDM tersebut meliputi ketrampilan, daya saing, sekaligus skill yang dimiliki.

Adaun beberapa PT yang terlibat dalam Job Fair tersebut diantaranya, Pring sewu grup, PT Arni Family pelaksana penempatan tenaga kerja Indonesia, PT mitra karya Tri Utama, PT libra Permana wonogiri, Hotel Motel, CV wave ( de wave family massage and reflexology), PT agro boga utama, PT swakarya insan mandiri, PT swadaya karya sentosa, PT utama mandiri finance, Asuransi sinarmas, KSP nasari dan masih banyak lagi. (saw)

Beri komentar :
Share Yuk !