PURWOKERTO-Tim Bola Voli Putri Tunas Patra Cilacap berhasil menjuarai Open Turnamen Bola Voli Putri Karen Indah 2 Cup Tahun 2019, Sabtu (24/11).
Bermain di Lapangan Bola Voli Perum Karen Indah 2, Desa Klahang, Kecamatan Sokaraja, Tunas Patra keluar sebagai juara setelah menaklukkan Tim Bola Voli Unsoed, 2 set sekaligus.
Open Turnamen Bola Voli Putri Karen Indah 2 Cup Tahun 2019 diikuti 16 tim Bola Voli Putri dari bebagai kebupaten, Barlingmascakeb dan juga Tegal, Brebes.
Ketua Panitia, Muhammad Anis dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini sebagai upaya untuk menghidupkan kembali Bola Voli yang ada di Banyumas, Sokaraja khususnya.
“Sokaraja dulu pernah punya tim Voli hebat, Basoka. Tapi sekarang tidak ada lagi tim voli yang dapat berlaga dan bertanding di kancah baik regional apalagi nasional,” katanya.
Anis berharap, dengan seringnya diadakan kompetisi dapat menemukan bibit-bibit yang bertalenta dan berkualitas. Hadir pada event voli tersebut, Forum Pimpinan Kecamatan, Camat Kapolsek, Koramil dan juga kepala desa Klahang.
Terpisah, Ketua RW IX Perum Karen Indah 2, Sutopo SE menyampaikan, kegiatan ini selain untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat juga sebagai hiburan.
Serta menggali potensi ekonomi, dengan dibukanya 35 stand UMKM yang ada di Perum Karen Indah 2. (amh)