Dipastikan Honor GTT dan PTT Cilacap Cair Sebelum Lebaran

 

BANYUMASEKSPRES.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (P dan K) Kabupaten Cilacap  memastikan, akan mencairkan honor para Guru Tidak Tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT) sebelum mendekati hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah. Honor tersebut belum terbayarkan sejak tiga bulan terakhir.

Kepala Bidang PPTK Dinas P dan K Kabupaten Cilacap, Paiman menjelaskan, ternyata
ada perbedaan dokumen pelaksana anggaran (DPA) definitif 2019 dengan hasil
verifikasi jumlah GTT PTT di Cilacap. Hal itu terjadi karena penetapan dan
verifikasi dilaksanakan pada waktu yang berbeda.

“Di tahun 2019 semua guru kita verifikasi, yang lolos ada 4.516 orang, termasuk
guru yang kemarin terverikasi kita verikasi ulang. Sehingga perbedaan jumlah
yang ada mengharuskan dinas melakukan usulan perubahan RKA / DPA dan penambahan
anggaran untuk pemenuhan hal tersebut,” jelas Paiman, Jumat (17/5).

Paiman mengungkapkan, molornya pencairan honor GTT PTT karena keterlambatan
penyerahan SPJ ke Dinas P dan K. Sementara besaran honor yang diterima setiap
GTT PTT masih sekitar Rp 600.000 per bulan.

“Kalau pencairan molor karena memang proses verifikasi cukup memakan waktu dan
baru rampung akhir Februari. Sementara SPJ dari guru ke kita baru masuk bulan
April kemarin dan SPJ itu juga harus ditandatangani langsung oleh yang
bersangkutan. Setelah SPJ siap dibulan Mei ternyata masih ada kendala
administrasi yang harus kembali disiapkan,” ungkapnya.

Terpisah, Kepala Dinas P dan K Cilacap, Budi Santosa, membenarkan soal pencairan
honor GTT PTT yang ditargetkan rampung pada bulan ini atau sebelum lebaran. Dan
pihaknya optimis hal tersebut bakal tercapai.

“99 persen gambaranya sudah ada dan insya Allah pencairannya sudah siap pada
bulan ini sebelum lebaran,” katanya.

Karenanya, Budi berharap, GTT PTT di Cilacap dapat menahan diri dan menyikapi
hal tersebut secara sabar dan bijaksana. (gin)

Beri komentar :
Share Yuk !

Tinggalkan komentar