Desa Ciwuni Siap Kembangkan Pegunungan Damar Wulan Menjadi Obyek Wisata

CILACAP – Desa Ciwuni Kecamatan Kesugihan memiliki perbukitan dengan hutan yang menghijau. Potensi itu saat ini mulai dikembangkan sebagai obyek wisata. Harapannya bisa meningkatkan taraf ekonomi masyarakat setempat dan meningkatkan pendapatan desa.

Kades Ciwuni, Ngadiman A Fatih mengatakan wisata yang saat ini sedang dirancang adalah taman dan kolam renang. Pilihan ini sudah melalui kajian. Mulai dari potensi pendapatan hingga sarana pendukung seperti pasokan air.

“Ada sumber air di perbukitan Damar Wulan. Airnya jernih dan sejuk. Sebagian kecil air itu bisa dipakai untuk kolam renang. Kolam dengan air langsung drai alam tentu potensial menarik wisatawan,” ujarnya kepada Banyumas Ekspres, Selasa (29/10).

Menurutnya keberadaan kolam renang dan taman ini diharapkan bisa menarik pengunjung dari wilayah Kecamatan Kesugihan dan sekitarnya. Apalagi lokasi yang bakal dikembangkan terletak di tepi jalan. Selain itu lahan kosong yang bisa dipakai untuk areal parkir yang luas. “Bisa memberikan alternatif wisata bagi masyarakat di Kesugihan dan sekitarnya untuk berakhir pekan,” kata dia.

Usulkan dari Dana Desa

Selain itu, Desa Ciwuni juga memiliki potensi wisata alam yang belum dikembangkan. Yaitu perbukitan Damar Wulan. Bukit ini memiliki panorama alam yang indah dan sejuk. Dari lokasi ini juga bisa melihat bekas tambang batu. “Bisa untuk spot selfie,” kata dia.

Ia mengatakan program ini direncanakan dimulai tahun 2020. Anggarannya diusulkan dari dana pusat (Dana Desa). Kebutuhannya diperkirakan mencapai Rp 2 miliar. “Kita merancang secara bertahap. Harapannya ditahun 2020 bisa dianggarkan sebesar Rp 500 juta untuk pembangunan awal,” ujarnya

Untuk tahun anggaran 2019 ini sudah dialokasikan Rp 47 juta. Itu sudah dimanfaatkan untuk merapikan bangunan di tepi turap lapangan. Ini agar lapangan terlihat rapi, ketika hujan pembuangan air lancar dan tidak banjir. Jalan menuju tenpat yang akan dibangun kolam renang juga sudah diurug. “Semoga terlaksana. Sehingga bisa meningkatan PADes dan menumbuhkan perekonomian masyarakat desa,” kata dia. (rud)

Beri komentar :
Share Yuk !