Desa Panulisan Barat Gelar Seleksi Kadus

DAYEUHLUHUR-Pemerintah Desa Panuisan Barat Kecamatan Dayeuhluuhur menggelar seleksi Kepala Dusun Pendeuy, Senin (21/9). Kegiatan dilaksanakan di balau desa diikuti dua orang, Nur Arief Saefuloh dan Darus Selamet. Kedua calon kadus ini sebelumnya lolos pada tahap pemberkasan sehingga berhak mengikuti tahapan test tertulis serta test paraktek.

Kepala Desa Panulisan Barat Sarwat mengatakan semua proses seleksi dilaksanakan oleh panitia. Pemerintah desa tidak melakukan intervensi, apalagi untuk meloloskan salah satu calon. “Semuanya murni hasil tes seleksi,” kata dia

Ketua Panitia Seleksi, Totong Alianto mengatakan pelaksanaan seleksi dilakukan sesuai dengan aturan dan tahapan yang ditetapkan. Mulai dari mulai penjaringan, penetapan hingga pelaksanaan test seleksi.

Pada tahap akhir pelaksanaan seleksi dilakukan tes tertulis dan praktek. Hasilnya Nur Arief Saefuloh memperoleh nilai 100, meliputi pendidikan nilai 1, praktek nilai 28 dan tertulis nilai 71. Sedangkan Darus Selamet memperoleh nilai 74 meliputi pendidikan nilai 1, praktek nilai 20 dan tertulis nilai 53. Sehingga hasilnya Nur Arief Saefulloh berhak untuk diajukan dilantik sebagai Kepala Dusun Pendeuy.

“Semua proses dan tahapan kami lakukan secara terbuka dan indefenden hingga tahap akhir berjalan lancar, tertib dan aman,” kata dia (lim)

Beri komentar :
Share Yuk !