Hari Ini, DPRD Cilacap Mulai Bekerja

Banyumasekspres.id, CILACAP – Sebanyak 50 Anggota DPRD Kabupaten Cilacap hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 sejak hari ini memulai kerja untuk lima tahun mendatang. Diawali dengan rapat dari Badan musyawarah (Bamus), Senin (30/9).

“Alhamdulilah, alat kelengkapan Dewan Cilacap semua sudah resmi terbentuk. Sehingga Badan musyawarah (Bamus), Senin (30/9) sudah mulai rapat. Insya Allah DPRD Cilacap mulai bekerja,” kata Ketua DPRD Cilacap, Taufik Nurhidayat.

Menurutnya, DPRD sebagai legislatif tidak hanya sebatas kerjasama dengan eksekutif. Tetapi menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan meski dengan tugas pokok dan fungsi yang berbeda.

“Dewan berjalan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, DPRD Cilacap berjalan On The track dengan asas keterbukaan,” katanya.

Selanjutnya, kata dia, alat kelengkapan dewan baik Bamus dan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Cilacap akan bekerja dan mengacu sesuai dengan tata tertib DPRD.

“Jumlah maksimal banggar dan bamus itu setengah dari jumlah anggota DPRD. Pimpinan DPRD Ex officio secara otomatis menjadi pimpinan banggar dan bamus sekaligus merangkap menjadi anggota,” katanya.

Menurutnya, mengacu pada PP dan tata tertib dewan yang mengambil konsideran dari PP Nomor 12 Tahun 2018 serta tata tertib Dewan Nomor 171, maka di Dewan Cilacap ada 4 anggota yang tidak masuk di Banggar dan Bamus.

Sebelumnya, DPRD Cilacap sudah membentuk alat kelengkapan dewan pada rapat paripurna.

Politisi muda Partai Golkar, Mitra Patriasmoro SE terpilih sebagai Ketua Komisi A, kemudian Ketua Komisi B dipercayakan kepada politisi PDI Perjuangan Purwanto ST.

Politisi PPP, H Taufik Urrokhman Hidayat terpilih menjadi Ketua Komisi C, Sedangkan Didi Yudi Cahyadi, politisi PKB asal Majenang terpilih menjadi ketua komisi D.

Bapem Perda di percayakan kepada Arif Juanedi SE MM politisi PDI perjuangan asal Gandrungmangu. Sedangkan untuk Ketua Badan Kehormatan Dewan di percayakan kepada Cahyo Sasongko SE politisi pendatang baru dari Partai Nasdem.

“Alat kelengkapan dewan sudah terbentuk, mohon doa restunya kepada seluruh masyarakat Cilacap, DPRD Cilacap mulai bekerja,“ kata Taufik. (rud)

Beri komentar :
Share Yuk !

Tinggalkan komentar