Masih Ada yang Terjaring Tak Pakai Masker

WANAREJA-Tim Penaganan dan Pencegahan Covid 19 Kecamatan Wanareja kembali menggelar kegiatan razia masker di sejumlah titik keramaian, Senin (27/7). Adapun Hasil kegiatan operasi penggunaan masker sepeda motor sebanyak 65 orang, mobil 15 unit dan pedagang sebanyak 53 orang dan jumlah masker yang di bagikan sebanyak 213 buah

Kali ini operasi digelar di Pasar Desa Bantar di Jalan Cukangleulues-Cipari. Operasi ini melibatkan anggota Polsek Wanareja, Koramil, Satpol PP dan Kepala Desa Bantar beserta Perangkat.

Camat Wanareja selaku Ketua Gusus Tugas Drs Najib,Msi kegiatan digelar secara rutin seminggu dua kali. Kegiatan ini dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di Wilayah Kecamatan Wanareja

Kegiatan berlangsung sekitar 2 jam dari pukul Jam 09.15 sampai dengan pukul 10.15 wib dengan menghimbau dan memberikan pengarahan kepada pedagang dan pembeli di pasar. Mereka diminta mematuhi protokol kesehatan. Seperti cuci tangan dengan menggunakan air yang mengalir dan sabun sebelum dan sesudah beraktivitas dan menggunakan Masker yang benar. “Kami juga melaksanakan pengecekan suhu tubuh kepada pedagang dan pengunjung pasar,” kata dia

Usai melaksanakan kegiatan di pasar, dilanjutkan operasi dan penindakan terhadap sejumlah pengendara yang kedapatan tidak mengenakan masker. “Bagi pelanggar yang tidak menggunakan masker kami berikan masker secara gratis dan kami tindak dengan pemberian sanksi berupa push – Up sebagai pembinaan disiplin,” kata dia. (lim).

Beri komentar :
Share Yuk !