Pertamina RU IV Cilacap Beri Pelatihan Budidaya Lebah Madu Bagi Warga Terdampak Bencana

PELATIHAN : Pelatihan budidaya lebah madu klanceng yang digelar Pertamina RU IV Cilacap. (Istimewa)

CILACAP – Pertamina Refinery Unit (RU) IV Cilacap kembali berkontribusi pada pemberdayaan masyarakat dengan misi pemulihan ekonomi warga terdampak bencana. Kali ini diberikan dalam bentuk Pelatihan Budidaya Lebah Madu Klanceng bagi 24 Kepala Keluarga (KK) yang menempati Hunian Tetap (Huntap) Dusun Jatiluhur, Desa Padang Jaya, Kecamatan Majenang, Minggu (4/4/2021).

Diketahui, warga yang tinggal di Huntap merupakan korban musibah tanah bergerak pada 2017 silam. Dampak dari musibah ini, Pemkab Cilacap melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) merelokasi ke tempat yang lebih aman, sekitar 300 meter dari titik bencana. Setelah beberapa tahun menempati hunian sementara (Huntara), sejak sebulan terakhir mereka menempati huntap di lokasi yang dinilai lebih aman.

Hal itulah yang mendasari Pertamina RU IV berinisiatif memulihkan perekonomian warga melalui beragam kegiatan.

“Kami mengawali dengan pelatihan budidaya lebah madu Klanceng bekerjasama dengan BPBD, pemerintah desa setempat dan Perkumpulan Perlebahan Jawa Tengah sebagai pemateri,” jelas Hatim Ilwan, Area Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina RU IV Cilacap.

Budidaya lebah madu klanceng, lanjut Hatim, dipilih mengingat lebah ini merupakan jenis yang sangat adaptif.

“Kami menilai lebah Klanceng ini cocok di lingkungan Huntap, sebagai simbol kelestarian lingkungan dan bisa berkembang baik di sini. Kami akan mengawal dan mendampingi program ini, semoga menjadi mata pencaharian baru warga Huntap untuk pemulihan ekonomi pasca bencana,” ungkapnya.

Kepala Desa Padang Jaya, Tursino menyambut antusias perhatian serius Pertamina untuk ikut memulihkan perekonomian warga terdampak bencana.

“Kami sangat berterimakasih, apa yang diupayakan terus menuai hasil maksimal. Kini warga tinggal di lokasi yang lebih aman, ditambah kepedulian Pertamina untuk membangkitkan ekonomi warga. Semoga benar-benar bisa dimanfaatkan dengan baik oleh warga,” katanya.

Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kabupaten Cilacap, Hermawan mengungkapkan Pertamina selalu bersama Pemkab Cilacap dalam upaya penanggulangan kebencanaan.

“Ini adalah upaya dan kontribusi ke sekian kalinya dari Pertamina bersama pemerintah kabupaten. Kami sangat terbuka dengan upaya Pertamina mengembangkan area Huntap ini sekaligus menjadi percontohan Kampung Mitigasi Bencana,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu CSR & SMEPP Officer Pertamina RU IV, Dian Kuswardani menyerahkan bantuan pelatihan dan budidaya lebah madu Klanceng dan tanaman khusus penarik lebah madu Klanceng kepada Kadus Jatiluhur, Tarsono. (*)

Beri komentar :
Share Yuk !