Debut Cristiano Ronaldo, Kemenangan Pertama Bersama Al-Nassr

RIYADH – Debut pertama Cristiano Ronaldo bersama Al-Nassr berjalan dengan baik. Al Nassr berhasil memenangkan pertandingan melawan Al Ettifaq.

Debut pertama Cristiano Ronaldo bersama Al-Nassr berhasil mengalahkan Al Ettifaq dengan skor tipis 1-0. Pertandingan tersebut terjadi pada pekan ke-14 Liga Arab Saudi 2022/2023 di Mrsool Park, kota Riyadh, Senin (23/1/2023).

Namun dalam laga tersebut, Cristiano Ronaldo belum bisa mencetak gol.

Satu satunya gol dalam laga tersebut dicetak oleh Anderson Talisca di menit ke-31. Lewat sundulan keras yang mengarah ke sisi kanan gawang dari Al Ettifaq.

Meskipun Cristiano Ronaldo belum bisa mencetak gol, namun kehadirannya sebagai kapten tim membawa aura positif.

CR7 tampil penuh dalam laga tersebut. Tercatat Cristiano Ronaldo melesatkan total empat tembakan ke gawang namun hanya satu yang tepat sasaran.

Beberapa kali CR7 juga mencoba melakukan serangan di kotak penlati, namun masih bisa dipatahkan oleh para pemain bertahan dari Al Ettifaq.

Selain itu, kemenangan tersebut berhasil membuat tim dengan julukan Al Aalami itu menduduki puncak klasemen sementara Liga Arab Saudi dengan 33 poin.

Mengalahkan musush bebuyutannya yaitu Al Hilal yang menduduki peringkat ke dua dengan 32 poin.

Beberapa pemain Al Nassr bertepuk tangan. Sumber : https://www.instagram.com/alnassr_fc/

Rekapan Pertandingan Cristiano Ronaldo Bersama Al Nassr

Pada babak pertama di awal laga, Al Nassr mendominasi pertandingan, namun masih kesulitan untuk melepaskan tendangan ke gawang. Beberapa serangan berhasil dipatahkan oleh pemain belakang Al-Ettifaq.

Akhirnya di menit ke-31 Al Nassr berhasil unggul dari Al Ettifaq. Berkat sundulan dari Anderson Talisca yang memanfaatkan assist dari Abdulmajeed Al-Sualiheem.

Setelah unggul satu gol, pertahanan Al Nassr sempat kendor. Terbukti Al Ettifaq mampu meluncurkan tiga tembakan ke gawang Al Nassr, dan salah satunya tepat sasaran.

Namun untungnya serangan-serangan tersebut masih belum bisa menyamakan kedudukan. Sampai akhir babak pertama skor masih bertahan 1-0.

Kemudian di babak ke dua permaninan Al Nassr kembali pulih. CR7 mampu menciptakan dua peluang, namun kedua peluang tersebut masih belum bisa membuahkan gol.

Al Nassr kembali membangun serangan, pada menit ke 58-60 Al Nassr mampu melesatkan tiga tendangan ke gawang Al Ettifaq. Tendangan tersebut masing masing dilakukan oleh Al Sulaiheem, Talisca, dan Gonzalo Martines. Tetapi lagi lagi semuanya berhasil ditepis oleh penjaga gawang Al Ettifaq yaiutu Paulo Victor.

Kedua tim saling berbalas serangan namun sampai akhir pertandingan skor masih sama 1-0. Kemenangan untuk Al Nassr.

Baca Juga :

Beri komentar :
Share Yuk !