Waduk Kubangkangkung, Keindahan Tersembunyi di Tengah Hutan

Buat yang sedang berada di Kota Cilacap, Waduk Kubangkangkung bisa jadi tempat wisata alternatif yang patut masuk list untuk dikunjungi. Tempat ini sangat cocok untuk melepas penat sembari menikmati sejuknya udara yang benar-benar masih bersih dari kebisingan dan polusi.

Tempat wisata yang sebenarnya merupakan danau alam ini, memang berada di tengah hutan karet dan pinus. Lokasinya di Desa Kubangkangkung, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap.

Jaraknya sekitar 22 kilometer dari pusat Kota Cilacap. Jika diukur dengan waktu tempuh, hanya sekitar 30 menit.

Waduk ini memang berada di areal hutan milik Perhutani. Tapi tidak usah khawatir soal akses jalan menuju ke lokasi ini. Sebab meski berada di hutan, namun obyek wisata ini berada di jalur utama, sekaligus jalur wisata yang menghubungkan Cilacap dengan Pangandaran di Provinsi Jawa Barat. Jalur beraspal mulus ini, memang membentang di tengah hutan milik Perhutani.

Waduk Kubangkangkung_banyumas ekspres
Waduk Kubangkangkung Cilacap (FOTO: Syaifudin, Banyumas Ekspres)

Selain waduk sebagai daya tarik utama, tempat wisata ini juga dilengkapi dengan berbagai wahana. Ada sepeda air maupun perahu yang bisa disewa pengunjung untuk berkeliling dan menikmati sensasi suasana waduk.

Ada pula wahana lain seperti Dino Park, Istana Balon, hingga Larasati Island. Buat kalian yang hobi ngecamp, tersedia camp area yang biasanya ramai di malam minggu ataupun hari-hari libur.

Ada Bibit Bunga dan Tempat Memancing

Ada pula Kolam Keceh maupun taman bunga beraneka warna. Yang naksir sama koleksi bunga di tempat wisata ini, jangan khawatir. Karena ada bibit-bibit bunga yang dijual dalam media polybag. Yang punya hobi memancing juga tak perlu cemas waktu mancingnya terlewat. Sembari menikmati sepoi-sepoi angin yang bertiup dari segala penjuru waduk, pengunjung bisa memancing di area waduk.

Waduk Kubangkangkung_ Keindahan Tersembunyi di Tengah Hutan_banyumas Ekspres
Waduk kubangkangkung dikelilingi hutan karet dan pinus dan dilengkapi spot selfie yang menarik. (FOTO: Syaifudin, Banyumas Ekspres)

Bagi yang demen selfie, tak perlu bingung. Karena di lokasi ini disediakan banyak spot selfie. Spot-spot selfie itu sengaja disediakan untuk memanjakan yang ingin mengabadikan setiap momen. Backgroundnya tentu saja panorama alam yang menarik dan instagramable.

Lapar usai menikmati berbagai wahana yang ada di waduk ini? Jangan khawatir. Di pinggiran waduk yang resmi dibuka sebagai tempat wisata sejak tahun 2014 ini, berjajar warung-warung makan yang menyediakan aneka menu maupun cemilan.

Menu-menu khas Banyumas seperti mendoan hingga segarnya kelapa muda yang baru dipetik, melengkapi nuansa alami di tempat wisata ini. Di depan warung, berderet tenda dan gazebo.

Jadi, meski sedang menyantap aneka menu kuliner, pengunjung tetap bisa menikmati view dan suasana waduk dengan segara keunikan dan keindahannya. Tempat parkir kendaraan roda dua maupun roda empat cukup luas. Pengunjung bisa parkir dengan nyaman. (*)

Beri komentar :
Share Yuk !