Perhatikan Masa Pertumbuhan Gigi pada Anak

drg Jatu Novtia Hayuningrum dan drg Amalia Rahmaniar Indrati

Masalah pertumbuhan gigi pada anak selalu saja menjadi pertanyaan bagi para orang tua.  Orang tua sering menanyakan mengapa anak saya giginya tidak tumbuh-tumbuh ya? Duluan mana tumbuhnya gigi atas atau yang bawah? Yuk, disimak!

Sebenarnya, gigi bayi tumbuh pada usia yang bervariasi. Ada bayi yang giginya tumbuh lebih dahulu, maupun ada bayi yang giginya tumbuh terlambat, namun masih dalam rentang usia yang sama. Pertumbuhan gigi susu anak  berlangsung dari usia 0 hingga 30 bulan yang nantinya akan digantikan dengan gigi tetap (gigi permanen). Pada rentang usia 5-6 tahun gigi susu akan mulai tergantikan dengan gigi permanen. Setelah itu, gigi permanen tidak akan tergantikan dengan gigi lainnya. Waktu pergantian gigi susu ke gigi permanen pada setiap anak berbeda-beda, walau tidak terjadi dalam usia yang sama, namun masih dalam rentang waktu yang sama.

Sebelum mengetahui tahap-tahap pertumbuhan gigi susu dan permanen ada baiknya Anda mengenali jenis-jenis gigi:
• Gigi seri, yaitu gigi depan pada rahang atas dan bawah. Biasanya gigi seri atas dan bawah muncul dalam waktu yang sama. Gigi ini berfungsi untuk menggigit makanan.
• Gigi taring, yaitu gigi yang ujungnya lancip dan berada mengapit gigi seri di rahang atas dan bawah. Gigi taring berfungsi untuk memotong makanan.
• Gigi geraham depan, gigi ini berfungsi untuk menghancurkan makanan.
• Gigi geraham belakang, gigi ini juga berfungsi untuk menghancurkan makanan dan memiliki ukuran yang lebih besar daripada gigi geraham depan.

Skema pertumbuhan gigi susu pada anak

SKEMA GIGI SERI

Keterlambatan Pertumbuhan Gigi

Anda mungkin perlu khawatir jika gigi anak Anda tidak menunjukkan tanda-tanda akan muncul pada usia anak 1 tahun keatas. Saat anak Anda mengalami hal ini, maka segera konsultasikan dan periksakan anak Anda ke dokter gigi.

Namun demikian, beberapa anak mungkin mengalami keterlambatan pertumbuhan gigi dan masih bisa mengejar keterlambatannya tanpa masalah. Namun, sebaiknya anak-anak dibawa ke dokter gigi untuk pertama kalinya begitu mereka memiliki gigi (misalnya, sekitar usia 6 bulan).

Berikut ini adalah waktu pergantian gigi susu pada anak menjadi gigi permanen:

– Gigi seri pertama rahang atas usia 7-8 tahun, rahang bawah 6-7 tahun.
– Gigi seri kedua rahang atas 8-9 tahun dan rahang bawah 7-8 tahun.
– Gigi taring rahang atas 11-12 tahun dan rahang bawah 9-10 tahun.
– Geraham kecil pertama rahang atas 10-11 tahun dan rahang bawah 10-12 tahun.
– Geraham kecil kedua rahang atas 10-12 tahun dan rahang bawah 11-12 tahun.
– Geraham besar pertama rahang atas 6-7 tahun dan rahang bawah 6-7 tahun.
– Geraham besar kedua rahang atas 12-13 tahun dan rahang bawah 11-13 tahun.
– Geraham bungsu rahang atas 17-21 tahun dan rahang bawah 17-21 tahun.

Anda tidak perlu khawatir jika pertumbuhan gigi anak tidak sesuai dengan rentang skema pertumbuhan gigi anak tersebut. Normalnya penundaan keluarnya gigi permanen dapat terjadi dalam 1 hingga 2 tahun, namun evaluasi secara rinci perlu dilakukan untuk menentukan penyebab dan merencanakan perawatan pada gigi anak Anda. Segera kunjungi dokter gigi untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut terhadap gigi anak Anda. Hal ini bertujuan agar anak Anda memiliki kesehatan gigi yang baik dan mendapat perawatan gigi yang optimal.(*)

Beri komentar :
Share Yuk !