Malam ini, Purwokerto Blues Summit di Taman Langit Baturraden.

PURWOKERTO – Para pecinta musik blues bisa menikmati alunan Blues di Taman Langit Baturraden.

Sedikitnya 15 band blues akan tampil menyuguhkan performa terbaiknya. Blues summit yang dikemas dengan camping itu, juga ada sunrise jamming session.

Jamming Session Saat Matahari Terbit menjadi pembeda dan moment yang ditunggu. Pagelaran musik dimulai sore hingga malam. Kemudian setelah sholat subuh dilanjutkan dengan Sunrise jamming session.

Setelah dilakukan secara streaming atau daring pada saat Pandemi Covid 2020 lalu, dan Roadshow di Karesidenan pada 2021 lalu, kini konser Blues Summit kembali digelar.

Sejak awal digelar pada 2016 lalu, blues summit hanya diikuti peserta dari Banyumas dan sekitarnya. Namun peserta kali ini berasal dari seluruh Indonesia.

Acara yang akan digelar hingga minggu 18 Desember 2022 ini sengaja memilih tempat di Taman langit yang memiliki panorama pemandangan alam indah. Bintang tamu yang hadir Gugun dari Gugun Blues Shelter.

Hingga kini sudah 40 peserta camping, 15 dari peserta Band, dan sisanya dari masyarakat pecinta blues.

” Masyarakat juga bisa ikut menyaksikan konser Blues, tidak ada biaya, jadi yang mau nonton free, ” Ungkapnya.

Namun bagi yang hendak camping ada paket biaya untuk tenda.

Diungkapkan oleh Jani selama ini kegiatan PBS tidak memungut biaya, panitia mendapatkan uang untuk penyelengaraan dari berjualan kaos yang banyak di beli oleh penikmat blues dari sejumlah wilayah baik Eks Karisdenan Banyumas, hingga sejumlah kota besar lainnya.

Dari sejumlah gelaran PBS yang dipadati oleh masyarakat, Jani yakni PBS 2022 akan semakin dikenal banyak orang sehingga mampu menjadi agenda festival musik khususnya blues bergengsi di Indonesia. .

Beri komentar :
Share Yuk !