Hotel di Cilacap Diminta Dukung Sektor Pariwisata

Pengukuhan Pengurus BPC PHRI Cilacap

CILACAP – Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji meminta kepada Ketua dan seluruh pengurus Badan Pimpinan Cabang (BPC) Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Kabupaten CIlacap masa bakti 2019-2024 untuk menghasilkan inovasi baru khususnya dalam bidang perhotelan dan pariwisata di Cilacap.

Selain itu Bupati juga berpesan untuk dapat menjaga sinergitas seluruh anggotanya. Yakni dengan mempertahankan iklim kompetitif yang positif terutama dalam dunia perhotelan dan wisata.

Hal itu disampaikan Bupati Cilacap saat pengukuhan pengurus BPC PHRI Cilacap di ruang rapat Jalabumi Setda Cilacap, Selasa (3/3).

Bupati juga meminta BPC PHRI Cilacap nantinya juga dapat turut serta dalam mensukseskan program pembangunan di Cilacap. Diantaranya dengan tertib aturan administrasi, perijinan dan bersama–sama menggeliatkan dunia pariwisata di Cilacap.

“Saya mau BPC PHRI Cilacap ini semakin maju bersama, kemudian tertib aturan. Selain itu saya berharap BPC PHRI Cilacap juga mendukung program–program pembangunan yang ada di Cilacap, terutama wisata,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Cilacap, Heroe Harjanto mengatakan, Kabupaten Cilacap saat ini sedang getol-getolnya mendorong sektor pariwisata agar lebih maju.

“Sebab, pariwisata adalah prime mover perekonomian, ketika ada wisata maka akan ada multiplier effect dimana usaha-usaha jasa atau perdagangan akan menggeliat,” katanya.

Oleh karenanya, lanjut Heroe, pihaknya berencana akan menggandeng BPC PHRI Cilacap untuk mengoptimalkan potensi wisata di Cilacap. Yakni dalam bentuk kerjasama paket wisata, meliputi susur mangrove dan Car Free Day (CFD) yang dikolaborasikan dengan jasa penginapan atau Hotel dan Restoran.

“Tentunya Ini jadi peluang para pengusaha hotel restoran di Cilacap untuk ke depan mengembangkan usahanya. Apalagi dengan adanya semacam paket wisata, nanti kita harapkan akan semakin menggeliatkan wisata dan hotel maupun restoran di Cilacap,” tandasnya.

Sementara itu Amin Suwanto resmi terpilih kembali dan menjabat sebagai Ketua Badan Pimpinan Cabang (BPC) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Cilacap untuk masa Bhakti 2019–2024.

Terkait hal itu, Amin Suwanto yang resmi terpilih kembali sebagai Ketua BPC PHRI Cilacap masa bakti 2019-2024 itu mengaku dirinya menyambut hal baik tersebut. Kendati demikian masih memerlukan pendalaman dan kesepakatan dari seluruh insan dunia Perhotelan dan Restoran yang ada di dalam BPC PHRI Cilacap.

Disinggung soal target kerjanya, Amin mengungkapkan, BPC PHRI pada bulan April mendatang akan melakukan sertifikasi profesi. Mulai dari bidang front office, housekeeping, happy service dan happy product.

“BPC PHRI Cilacap kali ini memang, kita hanya mengajak yang serius bergabung. Jika sebaliknya akan kita tinggalkan, dan kita tidak akan memaksakan untuk mengikuti program–program dari kita,” ungkapnya.

Ditambahkan, untuk periode saat ini ada sekitar 36 hotel yang sudah bergabung dengan BPC PHRI, baik yang berbintang maupun tidak. (gin)

Beri komentar :
Share Yuk !