Longsor di Kebutuhduwur, Jalan Putus Tiga Rumah Terancam

BANJARNEGARA – Longsor terjadi di RT 1 RW 4 Dusun Belimbing Desa Kebutuhduwur Kecamatan Pagedongan. Imbas kejadian ini jalan terputus dan mengancam tiga rumah. Longsor dipicu hujan deras yang terjadi pada Rabu (30/6) malam. Sehingga tebing setinggi 10 meter yang berada di atas permukiman warga longsor.

Ketua RT 1 RW 4 Dusun Blimbing Desa Kebutuhduwur Kecamatan Pagedongan Ahmad Sumiyanto mengatakan longsor dipicu hujan lebat yang terjadi setelah Mahrib. “Karena semalaman hujan begitu lama, hujan tersebut lebat sekali. Jadi tiba-tiba tanah labil ini kejadian longsor,” paparnya.

Dia mengatakan longsor terjadi sekitar pukul 19:30 WIB. Akibat musibah ini jalan rabat beton terputus total. Selain itu, retakan tanah juga menimbulkan amblesnya jalan utama Kebutuhduwur – Kebutuhjurang. Sehingga pengguna jalan diminta berhati-hati.

Pasca kejadian, warga mengurug dan menutup rekahan pada jalan yang ambles. Selain itu, ada tiga rumah yang terancam, termasuk rumah miliknya yang temboknya tertimpa material longsor. Total ada sembilan jiwa yang terdampak longsor ini.

Dia mengatakan saat ini warga belum mengungsi. Namun jika hujan lebat lagi akan mengungsi. Dia menyebut kejadian longsor ini terjadi dua kali. “Tanah di sebelah timur masih bergerak. Kalau ada hujan lebat lagi mungkin bisa lebih parah lagi,” kata dia sambil menunjuk ke arah timur.

Seorang warga terdampak Rumiyati mengatakan longsor diawali hujan lebat. “Terus tiba-tiba tebing longsor. Hujan mulai lebat habis mahrib. Kami takut sekali, kalau hujan mau mengungsi karena takut tanah bergerak lagi,” paparnya.

Warga terdampak lainnya Feni Indriyani mengatakan setelah Mahrib hujan sangat lebat. “Hujan gede banget tidak seperti biasanya, disertai angin. Terdengar suara “Bruk”. setengah jam kemudian kembali terdengar suara “Brug” lagi,” paparnya.

Dia masih merasa takut dengan pergerakan tanah ini. “Kalau hujan lagi kemungkinan ngungsi, takutnya belakang rumah terbawa longsor. sebelah timur masih bergerak,” lanjutnya. (drn)

Beri komentar :
Share Yuk !