JPZIS BERES Sukseskan Vaksinasi Dosis Ke 1-2-3 / Booster bersama Puskesmas Purwokerto Barat

PURWOKERTO – Dewan Pengawas Pengurus Harian dan Petugas Lapangan Jaringan Pengelola Zakat Infaq dan Shadaqah (JPZIS) Nahdlatul Ulama (NU) Berkah Remen Silaturrahmi (BERES) Purwokerto Barat Banyumas, Djarmanto mengajak umat, masyarakat dan segenap Munfiq, Donatur Gerakan Sedekah Subuh Koin NU beserta anggota Keluarganya bisa ambil bagian aktif menyukseskan program vaksinasi Covid-19 baik itu dosis ke 1 – 2 -3 atau vaksin booster sembari terus menerapkan protokol kesehatan.

September Ceria hari ini Sabtu (03/09/2022), JPZIS BERES tak kenal lelah segenap personil Pengurus Harian dan Petugas Lapanganya satu opersatu bergerak aktif, kembali memotivasi, mengantarkan, menemani dan mengawal beberapa anggota keluarga besar NU Care-LAZISNU beserta simpatisan JPZIS Beres, untuk menjadi peserta penerima vaksi, dan terus aktif Sukseskan Vaksinasi dosis Ke 1-2-3 / vaksin booster yang diselenggarakan oleh Puskesmas Purwokerto Barat bertempat di area Pasar Pon Bantarsoka dari jam 08:00 – 11:00 Wib.

“Vaksinasi adalah salah satu ikhtiar pencegahan terhadap Covid-19. Menjaga agar tubuh memiliki kekebalan, tetap sehat dan kuat, tidak terserang penyakit, untuk menolak suatua bahaya dari virus corona ini, merupakan kewajiban setiap individu (fardlu ‘ain), untuk menjaga nyawa setiap manusia. kata Djarmanto, Sabtu(03/09/2022).

Bila masih ada dan benar-benar mengetahui adanya anggota masyarakat disekitar tempat tinggal kita sebagai Pengurus Harian, Petugas Lapangan, Munfiq dan Donatur Gerakan Sedekah Koin JPZIS NU Care-LAZISNU Beres, tolong segera dibantu bisa ikut sebagai peserta vaksinasi yang diselenggarakan oleh pemerintah melalui Dinas Kesehatan dan Jajaranya, dan apalagi Nahdliyin (warga NU) beswerta keluarga besar JPZIS Beres dapat turut serta, sehingga dapat kebal dari berbagai jenis virus Covid. tambah Djarmanto.

Djarmanto mengatakan ajakan bagi Keluarga Besar JPZIS NU Care-LAZISNU Beres Khususnya, Nahdliyin (warga NU) pada umumnya itu dalam rangka merawat jagad kepedulian sesama untuk menjaga keselamatan dari setiap unsur masyarakat. Ajakan ini 100% murni saya disampaikan dengan tulus dan ikhlas, tanpa ada pesan sponsor atau pesanan khusus dari pihak-pihak tertentu.

“Jangan disangka saya mendapatkan bonus atau bayaran dengan menyampaikan ini semua. Tidak, wallahi tidak, tapi betul-betul demi keselamatan kita semua. Virus corona itu ada dan bahaya. Maka, ayo kalau ada vaksin Dosis Ke 1 2 3 booster di bulan September kita sukseskan vaksinasi ini. Saya begini bukan dibayar atau dapat bonus, tapi betul-betul ingin menyelamatkan kita semua. Wahai Para Pengurus LAZISNU beserta kepanjangan tanganya di UPZIS maupun JPZIS, dan segenap Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan para aktifis kemanusiaan, Virus Covid-19 itu ada dan membahayakan,” tegas Djarmanto.

Dalam rangkaian menyambut Harlah satu Abad Usia NU, juga menyambut dengan Harlah Ke-1 JPZIS NU Care-LAZISNU Beres yang bertepatan dengan Hari Santi Nasional, Ustadz Daryanto juga berpesan mengenai kebersamaan para relawan kemanusiaan yang ada di NU Care-LAZISNU terus kuatkan wujut persatuan Nahdliyin di semua tingkatan di seluruh Indonesia agar mampu meningkatkan ketaatan dan soliditas organisasi dalam menjaga Jagad, membangun peradaban dengan syiar Ke-NU-an Melalui NU Care-LAZISNU aktif sukseskan Vaksinasi Booster tuntas, Semoga Berkah Barokah Bermanfaat bermartabat mendapatkan Ridlo Allah Swt.

“JPZIS NU, UPZIS NU dan JPZIS NU Care-LAZISNU Beres harus taat pada PC LAZISNU sebagai unsur yang telah menerbitkan dan memberikan Ijin Operasional, Surat Tugas untuk Para Petugas Lapangan sesuai dengan legal format UU Perihal Lembaga Amil Zakat, Keputusan Menteri Agama Perihal LAZ, Tata Kelola Organisasi LAZISNU, kesemuanya sebagai payung hukum dalam operasional sebagai Lembaga Amil Zakat. Itu kalau kita ingin menjadi organisasi yang sukses, harus disiplin dari setiap diri Pengurus Harian, Petugas Lapangan, betul-betul punya komitmen transparan, semangat ingin membangun soliditas agar betul-betul berwibawa sesuai Visi Misi NU Care-LAZISNU dan amalkan 4 Pilar Program LAZISNU dengan MANTAP (Modern, AkuNtabel, Transparan, Amanah dan Profesional),” Pungkas Djarmanto. (Djarmanto – YF2DOI)

Beri komentar :
Share Yuk !