KPU Kabupaten Banyumas Terima Logistik Pemilu 2024

BANYUMAS –  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas menerima pengiriman logistik Pemilu 2024 dari PT. Masmedia Buana Pustaka. Surat suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi Jawa Tengah, dan DPRD Kabupaten Banyumas tiba di gudang logistik KPU setelah perjalanan diawasi ketat oleh personil Polda Jateng, Brimob Surakarta, dan Polres Banyumas.

Ketua KPU Banyumas Rofingatun Khasanah mengungkapkan, Proses bongkar muatan dari 7 truk pengangkut dimulai pada Jumat (8/12) pukul 8.20 WIB dengan pengawasan Polresta Banyumas, Satpol PP Banyumas, dan perwakilan Kejari Purwokerto. Brimob Surakarta, yang sebelumnya mengawal perjalanan logistik, juga turut memperkuat pengamanan.

Menurut surat jalan, KPU menerima 7 truk kotak suara yang memuat kebutuhan surat suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi Jawa Tengah, dan DPRD Kabupaten Banyumas. Jumlah surat suara masih akan dihitung ulang untuk memastikan ketepatan dan keberhasilan pengiriman.

KPU Kabupaten Banyumas menyampaikan kebutuhan logistik surat suara Pemilu Tahun 2024, termasuk:

Surat Suara DPR RI: 1.413.179 lembar.
Surat Suara DPRD Provinsi Jawa Tengah: 1.413.179 lembar.
Surat Suara DPRD Kabupaten Banyumas: 1.413.179 lembar.
Hingga Jumat (8/12), progress penerimaan logistik Pemilu 2024 mencakup berbagai jenis, seperti kotak suara (39,85%), bilik suara (100%), tinta (100%), segel (100%), segel plastik (100%), dan lainnya. Proses penghitungan kembali masih berlangsung.

Adapun agenda penerimaan logistik Pemilu hari Sabtu (9/12/2023), KPU Kabupaten Banyumas dijadwalkan akan menerima logistik berupa kotak suara.

KPU Kabupaten Banyumas berkomitmen untuk memastikan kelancaran dan transparansi seluruh tahap distribusi logistik Pemilu 2024.







Beri komentar :
Share Yuk !