Seminar Kewirausahaan FIBK UMP Dorong Mahasiswa Temukan Potensi dan Sukses Bisnis

PURWOKERTO – Fakultas Ilmu Budaya dan Komunikasi (FIBK) Universitas Muhammadiyah Purwokerto menggelar acara seminar kewirausahaan yang dihadiri oleh Alumni FIBK UMP pada Sabtu (27/4/2024). Bertajuk “Inovasi dan Kreativitas dalam Kepemimpinan Mahasiswa” acara ini bertujuan untuk menginspirasi mahasiswa tentang potensi dan tantangan dalam menjalankan bisnis.

Dua pembicara yang diundang, Slamet Prayitno S.S. dan Dwi Endah Nurhayati S.S. Keduanya merupakan alumni FIBK UMP yang telah sukses pada bisnis cafe, resto dan catering. Pada seminar ini mereka tidak hanya memberikan materi tapi juga inspirasi dan motivasi untuk para mahasiswa agar berani dan mau untuk memulai suatu usaha.

Dekan FIBK UMP Dr. Widya Nirmalawati S.S, M.A memberikan apresiasi terhadap acara seminar kewirausahaan tersebut. menurutnya, dalam dunia bisnis dan kewirausahaan, inovasi dan kreativitas menjadi kunci utama kesuksesan.

“Seminar ini menjadi langkah awal bagi mahasiswa untuk menggali potensi diri dan merancang langkah-langkah strategis dalam menjalankan bisnis,” ungkap Dr Widya Nirmalawati S.S, M.A.

Lebih jauh ia mengatakan, keberhasilan dua alumni FIBK UMP, Slamet Prayitno S.S. dan Dwi Endah Nurhayati S.S, dalam mengembangkan usaha mereka menjadi inspirasi bagi mahasiswa FIBK UMP untuk tidak takut menghadapi tantangan dalam dunia kewirausahaan.

“Kami berharap melalui seminar ini, mahasiswa dapat mendapatkan wawasan yang lebih luas tentang dunia bisnis dan meraih kesuksesan seperti yang telah dicapai oleh para alumni kami,” tambahnya.

Sementara itu, Dwi Endah Nurhayati S.S pengusaha Catering Dapur Nayla yang sudah dirintisnya sejak 2014 dalam wawancaranya memberikan pesan kepada mahasiswa.

“Untuk mahasiswa yang sedang atau akan mendirikan kewirausahaan, ayo terus berusaha sambil belajar dan berdo’a karena peluang usaha termurah itu ada disekitar kita, yg penting tanggalkan gengsimu tapi galilah potensimu, insyaallah sukses akan mengiringi,” jelasnya.

Sementara itu Slamet Prayitno S.S owner dari Resto Massapi dan Safari See to Sky yang sudah sangat berpengalaman dalam bisnis F&B dalam wawancaranya juga tidak lupa berpesan kepada mahasiswa.

“Dulu saya sudah beberapa kali merintis usaha dari cucian mobil sampai cafe, walau gagal saya tidak menyerah. Buat adik-adik yang sudah memiliki usaha atau akan memulai usaha dan yang masih berkuliah, fokuslah pada tujuan, terus jalani proses dengan baik apapun jenis usahanya, serta jangan pernah menyerah”, pungkasnya. (riz/tgr)

Beri komentar :
Share Yuk !