Vaksinasi Lansia di Wanareja Lampaui Kuota

SEMANGAT: Nenek Kiming (88) warga Dusun Karangsari Rt.01 RW011 Desa Madura Kecamatan Wanareja menjalani vaksinasi di UPTD Puskesmas Wanareja I. Jum’at (12/3 )TASLIM INDRA/BANYUMAS EKSPRES

CILACAP- Animo lansia di Kecamatan Wanareja untuk mengikuti vaksinasi covid 19 sangat tinggi. Bahkan, jumlah lansia yang minta divaksin berhasil melebihi kuota yang disediakan Puskesmas setempat.
Vaksinasi lansia dilaksanakan di Puskesmas Wanareja I dan Puskesmas Wanareja II sejumlah lansia antusias menjalani vaksinasi.Jumat (12/3).
Kiming, nenek berusia 88 warga Dusun Karangsari RT 01 RW 011 Desa Madura, Kecamatan Wanareja juga antusias mengikuti vaksinasi .Nenek Kiming mengaku lega dan bersyukur menjelang usianya setengah abad lebih sudah menjalani Vaksinasi dan tidak merasakan ada keluhan saat divaksin maupun setelah divaksinasi.“Saya sendiri merasa sangat lega dengan vaksinasi, saya merasa lebih aman,” ungkapnya.
Kepala Puskesmas Wanareja 1 dr. Teguh Wibowo mengatakan, vaksinasi dilaksnakan di area Puskesmas Wanareja 1, jumlah total lansia yang divaksin sebanyak 280 orang. “Namun Untuk kuota vaksinasi hari ini, kami hanya menyediakan untuk 60 orang ” terangnya.

dr. Teguh menghimbau masyarakat, terutama lansia tidak usah takut untuk divaksin karena tidak ada efek samping bagi kesehatan dan aman. Sepertihalnya Nenek Kiming bisa dijadikan contoh walaupun sudah berusia lanjut masih siap dan tegar ketika menjalani Vaksinasi dan tidak mengeluh apapun.

Antusiasme warga lansia menjalani vaksin juga terjadi di Puskesmas Wanareja II.
Sejumlah lansia datang ke Puskesmas untuk divaksin. Menurut Kepala UPTD Puskesmas Wanareja II dr. Aan Catur Jantoro mengatakan Jumlah lansia yang mengikuti vaksinasi sebanyak 197 orang, padahal kuota vaksin yang disediakan hanya untuk 180 orang.

“Alhamdulillah berkat dukungan Perangkat Desa animo lansia untuk divaksin sangat tinggi dan sukses melebihi kuota yang disediakan.”Ucapnya.(lim)

Beri komentar :
Share Yuk !