Tahun 2022 Target PAD Purbalingga Naik Rp 275 Miliar

PAPARAN : Paparan Keuangan Daerah dalam Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Purbalingga 2021-2026 di Operation Room, Graha Adiguna, Rabu (7/4)

PURBALINGGA-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari tahun 2021 hingga 2026 terus mengalami peningkatan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Kabupaten Purbalingga, Subeno pada Paparan Keuangan Daerah dalam Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Purbalingga 2021-2026 di Operation Room, Graha Adiguna, Rabu (7/4).

Subeno mengatakan target PAD pada tahun 2020 lalu yakni Rp 284 Miliar yang kemudian terealisasi senilai Rp 313 Miliar. Karena terdampak pandemi Covid-19, target PAD pada tahun 2021 menurun menjadi Rp 258 M.

“Sedangkan tahun 2022 PAD kami proyeksikan naik menjadi Rp 275 M,” kata Subeno.

Selanjutnya, PAD tahun 2023 ditargetkan mencapai Rp 294 Milyar dan tahun 2024 ditarget memperoleh Rp 311 Miliar. Ia menambahkan untuk tahun 2025, PAD Purbalingga ditargetkan mencapai Rp 329 M. “Pada tahun 2026 ditargetkan bisa memperoleh Rp 349 M,” imbuhnya.

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi optimis pendapatan daerah kabupaten Purbalingga mengalami peningkatan. Bupati Tiwi optimis peningkatan pada pendapatan keuangan daerah dengan asumsi kasus covid-19 di Purnalingga semakin turun dan ekonomi akan kembali pulih.

“Lima tahun kedepan sampai dengan tahun 2026, kami yakin pendapatan daerah Purbalingga akan mengalami peningkatan,” kata Bupati Tiwi.

Diharapkan diawal tahun 2022 kasus covid-19 dapat mereda. Sehingga pemulihan ekonomi baik nasional maupun daerah bisa terus dilakukan.

“Adanya pemulihan ekonomi juga diharapkan Dana Transfer mulai tahun 2022 mengalami peningkatan,” ujarnya

Bupati Tiwi menerangkan untuk meningkatkan pendapatan daerah, potensi yang ada di Purbalingga agar dapat dimaksimalkan. Karena masih banyak potensi yang ada yang belum termanfaatkan secara maksimal.

“Apabila pendapatan yang diperoleh Purbalingga semakin baik maka kesejahteraan masyarakat juga meningkat,” pungkas Bupati Tiwi. (Lilian Kiki Triwulan)

Beri komentar :
Share Yuk !