Kapolres dan Bupati Banjarnegara Apresiasi Polisi Bangun TPQ Saat Pandemi

BANJARNEGARA – Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto SH SIK MH Msi dan Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono kompak mengapreaiasi ada polisi yang mengkoordinir warga untuk membangun Taman Pendidikan Al Quran Umul Hidayah di Dukuh Sidodadi Kelurahan Semarang, Banjarnegara.

Kapolres menyatakan pembangunan TPQ semacam itu sebenarnya bukan hanya secara fisik bangunan. Namun lebih dari itu, yang dibangun sejatinya adalah masa depan anak-anak di masa yang akan datang.

“TPQ Umul Hidayah ini kami harapkan, mampu bermanfaat dan bisa mendidik generasi bangsa di masa depan,” kata Fahmi saat peresmian Kamis (10/9).

Sementara Budhi Sarwono menyatakan, apresiasi yang setinggi-tingginya kepada warga dengan gotong-royong semangat kebersamaan dan solidaritas yang tinggi terhadap agama bisa membangun TPQ Umil Hidayah

“Alhamdulillah saat ini sudah banyak berdiri TPQ di Banjarnegara. Mudah-mudahan dengan diresmikannya penggunaan TPQ ini bisa menambah semangat anak-anak kita untuk mendalami ilmu Al Quran, nantinya menjadi anak sholeh dan sholehah serta jadi kebanggan orang tua”, katanya.

Dalam kegiatan tersebut juga ada pemeriksaan kesehatan terhadap ratusan warga setempat yang merupakan bhakti sosial RS Islam Banjarnegara.

Sedangkan Hartono yang merupakan anggota Satlantas Polres Banjarnegara dalam keterangannya menyatakan, pihaknya bersama warga saat pandemi sedikit pesimis, panitia hanya punya uang Rp 2.700.000, takutnya warga terbebani, dan mangkrak.

Namun hal tersebut dikikisnya melalui perjuangan gigihnya. Melalui berbagai media sosial semuanya bisa teratasi hingga memiliki bangunan yang sanga blayak untuk belajar bagi anak-anak.

“Tak hanya belajar tentang Al Quran, kedepan program kesehatan juga akan kita galakkan di tempat ini dengan menggandeng RS Islam Banjarmegara,” katany. (hms polres )

Beri komentar :
Share Yuk !