RS Islam Banjarnegara Galakkan Gerakan Revolusi Toilet

BANJARNEGARA – Ada gerakan yang berbeda dilakukan oleh karyawan Rumah Sakit Islam (RSI) Banjarnegara. Jika biasanya bakti sosial dari rumah sakit berupa pengobatan gratis dan lainnya, kali ini justru melakukan gerakan kebersihan di wc, toilet. Menuju gerakan revolusi toilet di Banjarnegara.

Ini merupakan gerakan pertama, dan menjadi pemacu untuk gerakan sosial dikemudian hari. Sebagai momentum awal, gerakan sosial ini dilakukan di WC SLB N Mandiraja, di Desa Kebakalan Kecamatan Mandiraja, baru baru ini.

Tim bersih ini oleh Direktur RSI dr Agus Ujianto SpB diberi nama The Green Team, atau tim hijau yang diharapkan mampu memberi warna dalam dunia sosial, kesehatan serta memberi andil untuk alam dalam bentuk penghijauan.

Agus Ujianto yang terjun langsung ikut membersihkan WC di SLBN Mandiraja ini menyatakan, ada kebahagiaan tersendiri, turut andil dalam kebersihan. Bagi dirinya, kebersihan WC merupakan hal yang sangat penting terutama kaitannya dengan penyakit menular. Banyak penyebab sakit lantaran kebersihan WC yang sama sekali tidak diperhatikan.

“Ini upaya kita memberikan edukasi kepada masyarakat, bahwa mencegah penyakit bisa dengam cara seperti ini. Kami berharap ini bisa menjadi gerakan masif. Seperti di China ada gerakan revolusi toilet. Di Banjarnegara bisa juga kita lakukan ini,” sebut Agus.

BERSIH: The Green Team RSI Banjarnegara saat melakukan bakti sosial di SLB N Mandiraja Kemarin

Turunkan Tim Kebersihan Beserta Tenaga Medis

Kali ini The Green Team menerjukan sejumlah karyawan anggota kebersihan RSI Banjarnegara, serta beberapa tenaga medis. Selain membersihkan toilet juga ada penyerahan sejumlah alat bantu kesehatan, seperti kursi roda, timbangan badan dan beberapa barang lainnya.

Ketua The Green Team Elis Susanti menambahkan, pemilihan SLB dirasa sangat penting untuk bakti sosial karena bisa berbagi tentang kebersihan dannkesehatan lainnya. Dalam kesempatan itu selain soal toilet dan wc juga diadakan pelatihan bagi murid dan orang tua dengan tema kebersihan dasar. Dokter Agus juga memberikan materi pertolongan pertama bagi anak didik di sekolah. “Selain kebersihan toilet, ada juga pelatihan kebersihan bagi anak dan orang tua. Dan guru diberi pelatihan singkat terkait pertolongan pertama bagi anak didik,” tambah Ekis Susanti.

Bagi Koordinator SLB N Mandiraja Edi Karyoto kedatangan The Green Team adalah sesuatu hal baru dan merupakan gerakan yang perlu diikuti oleh instasi lain. Dalam hal ini terkait nilai sosial dan bentuk kepedulian. Ia juga berharap kedepan ada hubungan yang jauh lebih baik dengan RSI Banjarnegara. “Gerakan yang baik sekali, kedepan kami berharap ada keberlanjuatan dari kegiatan ini, kami butuh secara berkala ada tenaga medis yang kesini,” katanya. (ook)

Beri komentar :
Share Yuk !