8 Tahun ODGJ Terlantar, Relawan Fortasi Lakukan Perawatan

Kegiatan Relawan ODGJ di Desa Sawangan, Kebasen, Banyumas, 11 Agustus 2021.

BANYUMAS – Sebanyak 20 relawan khusus yang di Ketuai oleh Sapto Hadi Wibowo atau yang sering disapa Saprol melakukan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Banyumas, Rabu 11 Agustus 2021.

Menurut Saprol, kegiatan penanganan Itu dilakukan dengan menyambangi Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di desa Sawangan RT. 03 /  RW 01 Kebasen, yang mengalami gangguan jiwa hampir 8 tahun tidak dirawat secara layak oleh oleh keluarganya.

“Kondisinya sangat mengenaskan, tidak terawat dibiarkan berkeliaran di sekitar desa Sawangan dengan pakaian compang camping dan kotor,” kata Saprol. 

Di sela kegiatan tersebut, Saprol bersama Relawan ODGJ juga membagikan 1000 masker secara gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di jalan desa Sawangan tersebut. 

Selain itu juga melakukan penyemprotan Foging dan Disinfektan di Balai desa Sawangan.

Dia menyebutkan, Relawan ODGJ mulai melakukan kegiatan tahun 2021 dengan merawat Orang dengan gangguan Jiwa yang ditemukan di jalan, kemudian membersihkan dan memberi pakaian yang layak serta mencari pihak keluarganya.

“Kami memberikan edukasi kepada masyarakat, dan dalam kegiatan rutin ini, Relawan ODGJ memiliki tenaga terapi yaitu Sri Heriati (Cici),” ujar Saprol. 

Kegiatan Relawan ODGJ  terlaksana berkat bekerja sama dengan Dinas Sosial Kabupaten Banyumas

Sementara itu, Sekretaris Desa Sawangan Sudarmanto mengatakan Relawan ODGJ memiliki peran yang sangat penting dalam membantu aparat desa untuk membantu penderita yang sudah dikucilkan oleh keluarga dan masyarakat. 

“Kami sangat berterima kasih atas peran dan kegiatan relawan yang juga melakukan penyemprotan foging dan disinfektan di balai desa Sawangan serta pembagian masker gratis untuk masyarakat,” pungkas Sudarmanto. (Saw)

Beri komentar :
Share Yuk !