Peringati HPN ke 75, PWI Banyumas Bagi Sembako

BAGI SEMBAKO : Memperingati HPN ke-75, PWI membagikan sembako kepada warga

PURWOKERTO – Peringatan Hari Pers Nasional ( HPN) ke 75 di PWI Banyumas, Selasa (9/2) berlangsung sederhana.

Perayaan ditengah Pandemi ini dihadiri Forkompinda, Bupati Banyumas Ir Achmad Husein, Wakil Bupati Banyumas Sadewo Trilastiono, Polresta Banyumas, Korem 071 Wijaya Kusuma dan Kodim Banyumas.

Tidak ketinggalan, Kabag Humas Pemda Banyumas Deskart Setyo Jatmiko juga turut hadir, beserta sejumlah kepala SKPD.

Dalam kesempatan tersebut ketua PWI Banyumas Lilik Dharmawan mengungkapkan, pers akan ikut serta dalam membantu pemerintah memerangi covid 19.Pers mempunyai peran strategis dalam mengedukasi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, PWI juga membagikan sembako kepada warga. Sejumlah tukang becak, sopir angkot, dan pemulung mendapatkan sembako.

Warga yang mendapatkan sembako merasa cukup senang, apalagi dalam situasi pandemi sebagian masyarakat kehilangan pendapatan.

“Kami harapkan bantuan tersebut bisa meringankan beban, prinsipnya spirit untuk terus berbagi harus digelorakan ditengah situasi pandemi,” terangnya.

Sementara itu, menurut Bupati Banyumas, yang turut hadir dalam perayaan di Balai Wartawan Banyumas, dengan HUT tersebut diharapkan hubungan baik antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas bisa terus terjaga.

“Mari kita bekerjasama berjuang bersama. Sama halnya dengan kami fokus pers itu juga menyejahterakan masyarakat, kita juga harus sejahtera terlebih dahulu, bisa makan, tidur dan lainnya. Pers juga memiliki ilmu yang bisa dibagikan kepada masyarakat, sehingga kita bisa berguna bagi orang lain,” kata dia.(Saw)

Beri komentar :
Share Yuk !