Pringsewu Restaurant Gelar Pentas Budaya Banyumasan di Teropong Kota Bukit Bintang, Baturraden

BATURRADEN – Pringsewu Restaurant Group mengambil peran aktif dalam melestarikan kebudayaan lokal dengan menggelar acara budaya Banyumasan yang menjanjikan di Teropong Kota Bukit Bintang, Baturraden. Acara ini akan menampilkan pertunjukan wayang kulit legenda Baturraden oleh dalang Ki Panji Laksono Among Carito, begalan, talks show etung weton, dan live music kontemporer.

Direktur Utama Pringsewu Restaurant Group, Totok Sutrisno, SE, mengungkapkan kebanggaannya, “Kami bersyukur menjadi bagian dari gerakan pelestarian kebudayaan Banyumasan. Melalui gelaran ini, kami berharap dapat menghidupkan kembali kecintaan masyarakat terhadap kekayaan budaya lokal yang luar biasa.”

Totok menegaskan komitmen perusahaan untuk menjadi pelopor pelestarian kebudayaan, “Dengan gelaran ini, kami ingin menghidupkan kembali keindahan dan kearifan lokal yang sering terabaikan. Semoga ini memicu gerakan lebih luas dalam memperkuat kebanggaan akan warisan budaya kita.”

Gelaran Budaya Banyumasan akan digelar pada:

Tanggal: 24 Februari 2024

Waktu: Pukul 19.00 WIB hingga selesai

Tempat: Teropong Kota Bukit Bintang, Baturraden

Dengan tiket seharga Rp 100.000, penonton tidak hanya akan menikmati pertunjukan budaya, tetapi juga mendapatkan fasilitas makan malam dan kesempatan memenangkan doorprize menarik.

Pringsewu Restaurant Group berharap seluruh kedinasan di Banyumas dapat bersatu untuk mendukung suksesnya acara ini, memperkuat kecintaan masyarakat terhadap warisan budaya yang begitu berharga.

Beri komentar :
Share Yuk !