SMPN 1 Jatilawang Diusulkan Ujicoba PTM

PAPARAN : Paparan oleh kepala sekolah yang telah mengikuti ujicoba PTM tahun lalu di kabupaten.

BANYUMAS – Ditundanya ujicoba Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMPN 1 Wangon pada 5 April mendatang karena situasi Covid-19 di lingkungan sekolah yang kurang mendukung ditindaklanjuti Dindik Banyumas dengan mengganti usulan tersebut dengan memberi kesempatan kepada SMPN 1 Jatilawang.
Kasi Kurikulum SMP Dindik Banyumas, Riyadi Setyarsono S.Pd mengatakan SMPN 1 Jatilawang menjadi SMP yang diusulkan untuk mengganti kuota usulan ujicoba PTM SMPN 1 Wangon. Dipastikannya pengajuan PTM oleh SMPN 1 Jatilawang telah diverifikasi oleh Dindik Banyumas.
“SMPN 1 Jatilawang termasuk SMP yang pengejuannya sudah terverifikasi Dindik,” katanya, Senin (29/3).
Riyadi menjelaskan sampai Senin (29/3), jumlah SMP yang sudah terverifikasi oleh Dindik Banyumas sudah sebanyak 77 sekolah. Di luar persiapan ujicoba PTM pada 5 April mendatang oleh 4 SMPN, verifikasi Dindik secara global terhadap sekolah-sekolah yang mengajukan permohonan ujicoba PTM tetap berjalan.
“Hari ini (Senin) saya memverifikasi pengajuan PTM dari SMPN 4 Banyumas dan SMPN 2 Kebasen,” terang dia.
Dirinya melanjutkan untuk mengetahui kesiapan satuan pendidikan terkait sarpras prokes pencegahan penyebaran Covid-19 sebagai lokasi ujicoba PTM, akan dilangsungkan peninjuan lokasi oleh tim gabungan ke 15 satuan pendidikan yang diusulkan mengikuti ujicoba PTM dalam minggu ini.
“Peninjauan lokasi sebagai tindak lanjut rapat koordinasi persiapan ujicoba PTM minggu lalu di Graha Satria,” pungkas Riyadi. (yda)

Beri komentar :
Share Yuk !