Unik, Rayakan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, KAI Daop 5 Gelar Lomba Tarik Lokomotif

PURWOKERTO – Lomba tarik tambang mungkin sudah biasa, kali ini memeriahkan peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, KAI Daop 5 Purwokerto menyelenggarakan lomba yang tidak biasa yakni, lomba Tarik Lokomotif.

Lomba yang tidak biasa, sebab bobot loko tersebut mencapai 84 ton. Selain butuh kekompakan dan tenaga ekstra, tentu butuh teknik khusus.

“Ajang lomba tersebut juga sebagai salah satu implementasi core values BUMN AKHLAK yaitu Kolaboratif membangun kerjasama yang sinergis. Karena tanpa kerjasama yang baik dan saling bersinergi untuk menarik lokomotif jenis CC 201 seberat 84 ton sangatlah sulit,” terang Daniel Johannes Hutabarat, Vice President Daop 5 dalam keterangannya Rabu, (17/8).

Lomba dilaksanakan di Depo Sarana Purwokerto yang diikuti oleh masing-masing tim dari Tim VP 5 vs Tim DVP 5 dan Tim KDK vs Tim KDT.

KDK adalah pegawai perawatan sarana kereta, sedangkan KDT adalah pegawai perawatan sarana lokomotif. Utk masing-masing tim terdiri dari 10 orang.

” Ternyata butuh teknik khusus agar bisa menggerakkan dan mampu menarik loko, yang pasti badan pegal pegal kalo tidak piawai, ” terang Daniel.

Angkringan On Station Berbagi 1000 Paket Menu Angkringan Gratis

Bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI ke-77, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto menghadirkan menghadirkan kegiatan “Angkringan on Station”.

“Event Angkringan on Station ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 sekaligus sebagai bentuk dukungan KAI khususnya Daop 5 Purwokerto kepada para pelaku usaha UMKM mengingat UMKM adalah pilar terpenting dalam perekonomian Indonesia terutama dalam masa pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19,” jelas Daniel Johannes Hutabarat Vice President Daop 5 Purwokerto dalam keterangannya, Rabu (17/8).

Para pelanggan kereta api dapat makan sepuasnya di tempat, secara gratis dengan cara download dan memiliki KAI Access atau memiliki kode booking pembelian tiket melalui aplikasi KAI Access.

Angkringan on Station ini juga bertujuan untuk mendekatkan PT KAI dengan pelanggannya. Selain angkringan, pelanggan juga dapat menikmati suasana santai dengan menyaksikan suguhan live music sekaligus mendapatkan merchandise menarik.

Angkringan on Station berlangsung di Stasiun Purwokerto dari pukul 16.00 WIB sampai 20.00 WIB, tepatnya di halaman parkir Stasiun Purwokerto. “Dengan diselenggarakannya event tersebut kami menghimbau kepada pelanggan KA yang akan melakukan parkir inap dapat menitipkan kendaraannya di area parkir pintu keluar sisi barat Stasiun Purwokerto,” imbuh Daniel.

Adapun jumlah angkringan yang disiapkan di Stasiun Purwokerto sebanyak 10 gerobak angkringan dengan menu khas angkringan yang terdiri dari nasi kucing berbagai variasi, minuman tradisional, aneka gorengan dan juga menu pelengkap. Total yang disediakan sebanyak 1.000 porsi angkringan dengan harga @ 20.000,-. (*)

Beri komentar :
Share Yuk !