Penjamasan Pusaka Kebesaran Banyumas

BANYUMAS – Menyongsong Peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas ke 451, Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Banyumas melaksanakan penjamasan 4 Pusaka Kebesaran Banyumas, Kamis (17/02/2022) di Sekitar Halaman Sipanji Purwokerto. Prosesi penjamasan dimulai dari mengeluarkan ratusan empat pusaka dari Gedong Pusaka di Pendopo Sipanji Purwokerto dan Satu Pusaka dari Musium Wayang Sendang Mas Banyumas.

Pusaka yang dijamas yaitu Keris Gajah Endra, Tombak Kyai Genjring, Keris Nalapraja dan Keris Sempana Bener. Keempat pusaka tersebut merupakan pusaka kebesaran Kabupaten Banyumas. Yang mendapatkan mandat untuk melakukan penjamasan adalah Triyono Indra Winaryo Pengelola Musium Wayang Sendang Mas Banyumas.

“Kami mendapat tugas dari pimpinan untuk melakukan penjamasan empat pusaka kebesaran Banyumas, setelah dijamas akan dilakukan kirab disekitar pendopo yang selanjutnya akan dilaksanakan palereman,” kata Indra.(parsito)

Beri komentar :
Share Yuk !