Direktur Operasi PT KPI Pantau Langsung TA Kilang Cilacap, Gapai Target TA Excellence

CILACAP – Direktur Operasi PT Kilang Pertamina Internasional (KPI), Didik Bahagia, melakukan Impressive Management Walkthrough (I-MWT) untuk memantau perkembangan Turn Around (TA) PT KPI RU IV Cilacap yang sedang berlangsung. Didik Bahagia hadir bersama sejumlah pejabat PT KPI pada Jumat, 17 Maret 2023.

GM PT KPI RU IV Cilacap, Edy Januari Utama, melaporkan bahwa progres pekerjaan TA di area Fuel Oil Complex (FOC) I, Lube Oil Complex (LOC) I, LOC II, LOC III, Sulfur Recovery Unit (SRU), dan Kilang Utilities I secara aktual melampaui target. Selain itu, hasil analisa performa dan statistik HSSE menunjukkan jam kerja aman sudah tercapai pada angka 1.399.207 jam.

Didik Bahagia berpesan agar seluruh tim yang terlibat dalam TA untuk fokus pada Pre-Startup Safety Review (PSSR) agar tidak ada pekerjaan yang reject dan tercapai target TA excellence. Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan dan patuh pada aspek HSSE.

Dalam kesempatan tersebut, PT KPI memberikan penghargaan kepada para pekerja organik maupun tim yang telah memberikan dedikasi terbaiknya dalam TA. Kategori penghargaan yang diberikan meliputi Best Colaboration Team Area Maintenance & Production, Best Observer Tool Box Meeting, Best Supervisor & Senior Supervisor Operation, Best Supervisor & Senior Supervisor Maintenance, Best Engineer Process, dan Best Engineer Maintenance.

Beri komentar :
Share Yuk !