Jembatan Sungai Cirabak Desa Bingkeng Ambruk

DAYEUHLUHUR – Hujan deras menyebabkan jembatan Sungai Cirabak RT 01 RW 08 Dusun Pasirmangu Desa Bingkeng kecamatan Dayeuhluhur ambruk tergerus air, Rabu (13/04)

Selain mengalami ambruk juga pada bagian tepi aspal jalan mengalami longsor,akibatnya jalur transportasi warga terganggu.

Baca Juga : LSM dan Ormas Dayeuhluhur Berbagi Takjil Gratis

Kepala Desa Bingkeng Wartono menyampaikan, ambruknya jembatan dan jalan longsor sudah berlangsung lama, namun hingga kini belum ada penanganan dari dinas terkait.

Padahal awal kejadian Pemerintah desa sudah melaporkan dan mengajukan permohonan penanganan secepatnya. Mengingat jembatan memiliki panjang 4 meter lebar 5 meter di ruas jalan kabupaten merupakan jalur lalu lintas utama desa.

Karena belum ada penaganan dan membahayakan bagi pengguna jalan, pihaknya memasang pagar bambu di sisi longsoran sebagai penghalang dan memasang rambu rambu peringatan sebelum melewati jembatan.

“ Sudah dua bulan Jembatan Sungai Cirabak ambruk diikuti longsor hingga kini biarkan tanpa penanganan dari dinas terkait.” pungkasnya.

Selanjutnya Wartono berharap agar dinas terkait segera memperbaiki jembatan tersebut,karena jembatan tersebut, lokasinya tepat ditikungan tanggung dan terlebih bila kendaraan datang dari kedua arah atau berpapasan harus waspada terjadi kecelakaan.

Baca Juga : Wilayah Eks Bencana Padangjaya Jadi Kampung Warna

Sementara itu hal yang sama disampaikan Tarsono (50) warga dusun Pasirmangu, Dia sangat berharap agar jembatan tesebut segera diperbaiki dan direhab, supaya aman dan nyaman dilalalui.

Karena Jembatan Cibarak berada di ruas jalan wanasuka keberadaannya sangat vital tidak bagi warga Desa Bingkeng tapi juga desa-desa disekitarnya untuk keperluan sekolah,kerja,berdagang maupun melakukan kegiatan lainnya

“ Kalau tidak segera ditangani,kami kuatir kalau terjadi hujan deras dalam waktu yang lama akan semakin menggerus jalan dan keseluruhan jembatan Cibarak bisa ambruk jalan terputus total,” pungkasnya. (lim)

Beri komentar :
Share Yuk !