Kawasan Pabrik WBI Disemprot Disinfektan

DAYEUHLUHUR-Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Dayeuhluhur melakukan monitoring kegiatan penyemprotan disinfektan di lingkungan pabrik kayu PT Waroeng Batok Industry (WBI).

Penyemprotan mengerahkan satu armada mobil tangki air disinfektan dan petugas penyemprotan manual sebanyak empat personel dilengkapi alat pengamanan diri.

Direktur Utama PT WBI, Sutar dalam sambutannya mengatakan, sebagai perusahaan yang melibatkan 2000 karyawan, disamping mematuhi protokol pemerintah juga merasa berkewajiban untuk melindungi seluruh aset perusahaan termasuk karyawan agar tidak terpapar pandemik Covid-19 dan terdampak dari penyebarannya.

Camat Dayeuhluhur Drs Hari Winarno MSi menyampaikan, apresiasi dan berterimakasih atas partisipasi dari perusahaan dalam pencegahan pemutusan mata rantai penyebaran covid di lingkungan maupun di dalam pabrik.

“Kami sampaikan terima kasih dan apresiasi PT WBI turut mendukung gerakan pencegahan Covid-19 dan sudah melaksanakan penyemprotan lebih dulu dan dilakukan secara rutin,” ucapnya.

Hal yang sama juga disampaikan tokoh masyarakat Dayeuhluhur dan juga Anggota DPRD Cilacap Drs H Yayan Rusyawan E MM mengatakan, percepatan pencegahan dan penanganan Covid-19 membutuhkan peran serta semua lapisan masyarakat termasuk perusahaan sebagai bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) .

Sementara itu Kepala UPTD Puskesmas Dayeuhluhur II Hj Kartiah SKM MM dalam paparannya menghimbau bila ada karyawan yang mengalami demam disertai pilek segera dilakukan pemeriksaan kesehatan kemudian melakukan isolasi diri selama 14 hari.

“Isolasi diri langkah yang paling mudah dan aman karena Puskesmas belum memiliki alat deteksi corona baru mampu melakukan secrening dan pengobatan biasa,” jelasnya.

Direktur Umum PT WBI, Linda mengatakan, penyemprotan dilakukan rutin sebelum karyawan atau pekerja masuk. Pemeriksaan kesehatan melibatkan petugas medis dari UPTD Puskesmas Dayeuhluhur II yang merupakan mitra dan bagian dari Tim K3 PT WBI.

“Penyemprotan sudah kami lakukan rutin,baik dilingkungan pabrik maupun diruang kerja,Penggunaan masker sudah menjadi kewajiban dalam keselamatan kerja hanya saja sekarang lebih dipertegas lagi.”Tegasnya kepada Banyumas Ekspres kemarin. (lim)

Beri komentar :
Share Yuk !