Talud Sungai Cijantake Mendesak Dibangun

CILACAP – Pembangunan talud Sungai Cijantake di Desa Cimanggu Kecamatan Cimanggu mendesak dilakukan. Pembangunan ini untuk mengantisipasi terjadinya banjir dan menggenangi pemukiman saat musim penghujan.

Hal tersebut terungkap dalam Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Pembangunan,Jum’at (4/9). Hadir pada acara tersebut tim Musrenbang Kecamatan Cimanggu, kasi pemberdayaan desa, kepala PSDA, kepala desa dan lembaga desa Cimanggu di buka oleh Sekretaris Camat Cimanggu. Pada Musrenbangdes pembangunan talud Sungai Cijantake menjadi skala prioritas.

Pembangunan Talud Sungai Cijantake yang berlokasi di Dusun Cimanggu Kulon diusulkan dibangun melalui APBD II Kabupaten Cilacap dengan pagu anggaran sebesar Rp 1 miliar

Kepala Desa Cimanggu Waryono mengatakan talud di bangun. Sebab setiap musim penghujan Sungai Cijantake mengalami limpas tak mampu menampung aliran air hingga menggenangi perumahan warga dan menimbulkan kerugian materil.

Pemerintah desa dan warga dibantu anggota TNI/Polri sudah berupaya mengantisipasi banjir secara swadaya dan bergotong-royong. Yaitu dengab membangun talud darurat sepanjang 500 meter menggunakan kandi diisi tanah. Selain sebagai antisipasi banjir pembangunan talud juga dapat mendukung memperlancar saluran irigasi yang terhubung ke areal sawah warga.

Selain Pembangunan Talud Sungai Cijantake, prioritas usulan juga pembangunan drainase alteri Jalan Nasional Wangon-Jabar sepanjang 2,5 km. Pembangunan ini untuk memperlancar saluran air .

Ketua Tim Musrenbang Kecamatan Cimanggu Dedi Sarwedi,SKM,MM menyampaikan Musrenbang adalah amanat undang-undang yang dilaksanakan rutin setiap tahun dalam rangka melaksanakan perencanaan program kerja pembangunan untuk tahun mendatang.

Hasil musrenbangdes akan di bawa ke tingkat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan yang diikuti semua desa membahas skala prioritas usulan yang hasilnya akan dibawa dan disahkan ke Musrenbang tingkat kabupaten hingga tingkat provinsi maupun nasional. (lim)

Beri komentar :
Share Yuk !