Klepon Biru

Bahan
-Tepung ketan 10 sdm munjung
-Tepung beras 3 sdm munjung
-Air 100 ml
-Pewarna makanan biru
-Ampas kelapa
-Gula jawa
-garam
Cara membuat
1. Didihkan air panas
2. Campur tepung ketan dan tepung beras, garam dan pewarna secukupnya. Beri air sedikit demi sedikit sampai adonan kalis atau bisa dibentuk.
3. Isi adonan dengan gula jawa. Bentuk bulat dan langsung masukkan ke air mendidih supaya gula tidak pecah.
4. Saat klepon mengapung tandanya sudah matang. Tapi tunggu dulu satu menit agar gulanya makin lumer. Lalu tiriskan
5. Gulingkan klepon ke kelapa parut yang sudah disangrai/dikukus sebentar dan sudah ditaburi garam secukupnya.
Beri komentar :
Share Yuk !