Dana BOS Madrasah Swasta 2023 Senilai Rp 4 Triliun Sudah Cair, Bisa Download Aplikasi Ini

JAKARTA-Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Madrasah Swasta tahun 2023 segera cair. Hal itu sudah dipastikan oleh Kementerian Agama (Kemenag).

Besaran anggaran BOS Madrasah Swasta yang segera cair adalah Rp4 triliun. Saat ini, BOS Madrasah Swasta tahun 2023 sudah masuk di rekening bank penyalur (RPL).

Proses pencairan BOS Madrasah Swasta tahun 2023 saat ini sudah bisa dimulai oleh masing-masing madrasah swasta sesuai juknis yang diterbitkan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam.

Sesuai aturan, pencairan dana BOS madrasah swasta 2023 harus melalui aplikasi eRKAM V.2 melalui Link https://erkam.kemenag.go.id/home.

Menurut Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani,proses yang sedang berjalan saat ini adalah pencairan BOS Madrasah tahap I tahun 2023.

Sejumlah 49.074 madrasah swasta akan menjadi penerima anggaran BOS tahun 2023.

“Saya sudah menyetujui pencairan tersebut beberapa waktu lalu. Jika sesuai prosedur per hari ini dana tersebut sudah cair. Dana disalurkan dari Ditjen Perbendaharaan (DJPb) ke rekening bank penyalur BOS milik Pendis Kemenag RI,” ujar Ali Ramdhani.

Di sisi lain, Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah M Isom Yusqi menjelaskan, anggaran BOS Madrasah Swasta tahun 2023 sebesar Rp 1.722.236.140.000 di tahap 1 akan dicairkan untuk 24.034 Madrasah Ibtidaiyah (MI).

Selanjutnya, sebanyak 16.667 Madrasah Tsanawiyah (MTs) total anggaran BOS Madrasah Swasta tahun 2023 tahap 1 sebesar Rp1.446.216.940.000.

“Kemudian 8.373 Madrasah Aliyah (MA) dengan anggaran BOS Madrasah Swasta tahun 2023 tahap 1 sebesar Rp801.145.035.000,” bebernya.

Dia menambahkan, aplikasi EDM ERKAM V.2 sudah siap digunakan untuk proses penyaluran dana BOS Madrasah Swasta tahun 2023 dari RPL Pendis hingga rekening madrasah.

“Tidak ada pembaharuan rekening untuk tahun ini. Madrasah bisa menggunakan rekening yang dipakai untuk menerima BOS tahun sebelumnya,” pungkasnya.(*)

Beri komentar :
Share Yuk !