SWK Kodim Purbalingga Masuk 12 Besar Pangkalan Saka Tergiat

PURBALINGGA – Lomba Pangkalan Satuan Karya (Saka) Pramuka Tergiat Tahun 2022 Kwarda Jawa Tengah kini telah memasuki tahap klarifikasi portofolio. Dari ratusan pangkalan Saka yang ada di tingkat Kwarda Jawa Tengah kini telah terpilih 12 Saka yang dinilai memenuhi syarat termasuk salah satunya yaitu Pangkalan Saka Wira Kartika (SWK) Kodim 0702/Purbalingga.

Sebagai tindak lanjut dari rangkaian lomba, 12 Saka yang telah terpilih melalui Daring mengikuti tahap Klarifikasi Portofolio yang sebelumnya telah dikirimnya termasuk Pangkalan Saka Wira Kartika Kodim 0702/Purbalingga yang turut menghadirkan 1 orang Pinsaka, 1 Pamong Saka, 1 Instruktur Saka dan Ketua Dewan Saka dalam tahapan ini, Kamis, (16/6/2022).

Tim Penilai dari Kwarda Jawa Tengah yaitu Kak Tri Puas Restiadi, Kak Agus Widiyanto dan Kak Ayi mengecek dan menanyakan secara Daring portofolio baik dokumen A, B dan C yang telah dikirim oleh 12 Saka yang terpilih termasuk berbagai kelengkapan administrasi pendukungnya.

Dalam Kesempatan ini, Pelda Waluyo selaku perwakilan dari Pinsaka Wira Kartika Kodim 0702/Purbalingga membeberkan berbagai sarana dan prasarana latihan, kelengkapan administrasi dan pembinaan yang dilaksanakan pangkalan Sakanya. Ia berharap Saka Wira Kartika pangkalannya dapat terpilih menjadi Saka tergiat dalam ajang lomba ini karena memang selama ini pembinaan yang dilaksanakan di pangkalannya menurut dia memang aktif dan telah sesuai petunjuk dan aturan yang ditetapkan oleh Gerakan Pramuka.

“Kita optimis terpilih menjadi Pangkalan Saka tergiat karena pembinaan dan latihan kita selama ini memang aktif dengan terbukti sering menjuarai berbagai even perlombaan sebagai tolak ukurnya,” ungkapnya menjelaskan.

Dipihak lain, Dina selaku Ketua Dewan Saka Wira Kartika Kodim 0702/Purbalingga mengakui jika berbagai tahapan lomba ini menjadi pengalaman tersendiri baginya.

“Baru pernah kami mengikuti lomba semacam ini, sehingga menjadikan pengalaman baru buat kami,” tuturnya.

Setelah tahapan Klarifikasi ini, panitia lomba akan memilih 6 besar Saka tergiat untuk dinilai menjadi Pangkalan Saka tergiat Tahun 2022 Tingkat Kwarda Jawa Tengah. (SF)

Beri komentar :
Share Yuk !