Gelar Silaturahmi Kebangsaan Ribuan Kiai Banyumas Siap Menangkan Prabowo Gibran

PURWOKERTO – Ribuan Kiai dan Santri Banyumas menggelar silaturahmi kebangsaan di Gedung IPHI Purwokerto Kamis (11/1/2024).

Dalam kesempatan tersebut mereka
menyatakan dukungan pada Prabowo – Gibran. Selain dukungan, disampaikan juga kesiapan untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.

Deklarasi dipimpin Gus Miftah Habiburrohman saat Silaturahmi Kebangsaan di Gedung IPHI Purwokerto tersebut.

“Prabowo-Gibran?” Kata Gus Miftah.
“Menang satu putaran,” sahut ribuan peserta Silaturahmi Kebangsaan kompak.

Penanggungjawab Silaturahmi, KH Abdu Munif menyebut dukungan untuk Prabowo-Gibran terus mengalir. Nyaris merata dari seluruh penjuru Nusantara.

“Alhamdulillah kiai kampung dan santri Banyumas hadir ribuan dan bulat memberi dukungan. Kita yakin Prabowo Gibran salah satu pasangan terbaik untuk Indonesia lebih maju,” kata Gus Munif yang juga pendiri SMP Queen Bumi Al Falah, Tinggarjaya, Jatilawang, Banyumas tersebut.

Gus Munif yang juga Ketua RMI Banyumas menyebut kiai dan santri Banyumas punya basis grassroot. Mereka bersentuhan langsung dengan masyarakat dan istikomah melayani khidmah ummat.

“Semoga dukungan kiai dan santri Banyumas ini sekaligus jadi kunci kemenangan Prabowo Gibran satu putaran,” harap Gus Munif.

Gus Munif sebagai perwakilan kiyai kampung se-Banyumas Raya mengaku baru pertama kali melihat banyak kiai yang merestui dan mendukung Prabowo-Gibran.

Dia berharap calon presiden nantinya tidak lupa dengan kiai dan pondok pesantren di kampung.

“Semoga acara ini memberikan keberkahan bagi kyai kampung semua, untuk kemenangan tujuan, ikut meneruskan program Jokowi untuk kemenangan Prabowo Gibran,” imbuh Gus Munif.

Beri komentar :
Share Yuk !