Gus Yusuf Lantik Darisun Sebagai Ketua DPC PKB Banyumas

Beri Pesan Kekompakan dan Dahulukan Kepentingan Partai

BANYUMAS – Ketua DPW PKB Jawa Tengah Gus Yusuf Chudori melantik Ahmad Darisun sebagai Ketua DPC PKB Banyumas. Pelantikan berlangsung di Ponpes Daarul Muttaqin, Wangon, Rabu sore (25/5/2022).

Dalam pelantikan tersebut, Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono dan sejumlah ketua partai di Banyumas juga nampak hadir. Mereka yang hadir diantaranya  ketua PAN, Golkar, PDIP, Gerindra, PKS, dan PPP.

“Alhamdulillah DPC PKB Banyumas 2022-2026 telah dilantik, ini adalah modal menyongsong pesta demokrasi dalam pemilu mendatang,” kata Gus Yusuf.

Dalam kesempatan tersebut Gus Yusuf berpesan agar kader PKB Banyumas harus kompak. Selain itu  harus mendahulukan kepentingan partai, di atas kelompok apalagi pribadi.

“Saya ingat pesan Gusdur, di PKB itu ada dua kader, pertama kader yang berkepentingan partai di atas kepentingan pribadinya, itulah yang akan langgeng. Kedua adalah kader yang mengutamakan kepentingan pribadi nya baru kepentingan partai, itu yang tidak akan lama di PKB,” terangnya.

Sementara Ketua DPC PKB sah dan resmi yang baru dilantik, Ahmad Darisun menjelaskan akan menata kembali organisasi yang sempat di-handle oleh pusat.

“Kami akan segera menata dan memperbaiki internal partai agar bisa lebih baik kedepannya,” katanya.

Sementara untuk langkah menjalankan roda PKB Banyumas, Ahmad Darisun akan segera menggelar rapat kerja antar pengurus.

“Kami akan segera menata dan memperbaiki internal partai agar bisa lebih baik kedepannya,” katanya.

Selain memperkokoh internal partai, sebelumnya Darisun juga melakukan program yang melibatkan masyarakat luas.

Sebagai upaya membangun ketahanan pangan bagi warga, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banyumas Fraksi PKB, sekaligus Ketua DPC PKB Banyumas H. Ahmad Darisun, memberikan bantuan bibit bagi warga.

Melalui Gerakan Pemberdayaan dan Ketahanan Pangan Mandiri, Darisun membagikan 10 ribu bibit cabe, terong, dan tomat kepada Kelompok Anak Ranting NU (KAR-NU) dan masyarakat di Kecamatan Wangon, Minggu (22/5). (Saw)

Beri komentar :
Share Yuk !