Meotel Sediakan Display Produk UMKM di Seluruh Jaringan Hotel


Dukung Kemudahan USaha Mikro

PURWOKERTO – Sebagai bentuk mendukung terciptanya kemudahan usaha bagi
sektor UMKM, Meotel Purwokerto menyediakan display produk UMKM. Selain itu
berbagai kebutuhan hotel seperti gula, beras , tepung sayur dan buah, dipasok dari
UMKM.

Hal itu sebagai implementasi kerjasama antara komunitas UMKM dengan Meotel by
Dafam.

General Manager Meotel Purwokerto Andre H. Binawan mengungkapkan,
hal itu bagian dari upaya Meotel Purwokerto untuk saling berbagi dan menyemangati
meski masih di tengah pandemi virus corona.

Hal ini sejalan dengan tema hari jadi ke-5 Meotel Purwokerto by Dafam “Supreme
Anniversary”.

Tak hanya itu, komitmen dan konsistensi Meotel Purwokerto dalam
memajukan UMKM Banyumas tercermin dengan membuka ruang untuk produk
UMKM di area lobby lounge dan seluruh outlet.

Meotel Sediakan Display Produk UMKM di Seluruh Jaringan Hotel - Banyumas ekspres

“Tidak hanya memberikan ruang display, Meotel Purwokerto by Dafam juga
menggunakan produk UMKM untuk memenuhi 9 bahan pokok kebutuhan produksi
Meotel Purwokerto by Dafam antara lain beras, gula, telur, tepung, sayur, dan buah,”
ungkap Andre.

Langkah tersebut diharapkan mampu menjadi acuan bagi pelaku usaha hotel dan
restoran di Banyumas agar memberikan ruang dan kesempatan bagi UMKM
Banyumas, sebagai kontribusi yang nyata guna menggerakan roda perekonomian
Banyumas di masa pandemi yang masih berlangsung. (saw)

Beri komentar :
Share Yuk !