Rektor UMP Sambut Antusias Peluncuran Maskot Baru Sekolah Puhua Purwokerto

PURWOKERTO – Pada perayaan ulang tahun ke-118 Sekolah 3 Bahasa Putera Harapan, yang lebih dikenal sebagai Sekolah Puhua Purwokerto, momen istimewa terjadi dengan peluncuran maskot baru. Acara yang berlangsung pada Jumat, 26 April 2024, di Stadion Mini Purwokerto Banyumas itu menjadi sorotan utama dengan kehadiran Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Assoc Prof Dr Jebul Suroso.

Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso, dalam kesempatan tersebut, menyambut dengan antusias peluncuran maskot baru sekolah tersebut. Dengan senyum di wajahnya, beliau turut serta meramaikan acara dan memberikan dukungan penuh pada inisiatif kreatif Sekolah Puhua Purwokerto.

Acara tersebut menjadi bukti konkret kerjasama erat antara UMP dan sekolah-sekolah mitra di daerah. Dukungan langsung dari Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso membawa semangat baru dalam upaya pengembangan dan peningkatan kualitas pendidikan di lingkungan Sekolah Puhua Purwokerto.

“Peluncuran maskot baru ini juga menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan panjang Sekolah Puhua Purwokerto dalam memberikan pendidikan berkualitas bagi para siswa,” ungkapnya saat ditemui media di sela acara.

Lebih lanjut Rektor mengatakan, antusiasme yang ditunjukkanSekolah Puhua Purwokerto, diharapkan semangat baru ini akan menginspirasi dan memotivasi seluruh elemen di Sekolah Puhua Purwokerto untuk meraih prestasi yang lebih gemilang di masa depan.

“Peluncuran maskot baru Sekolah Puhua Purwokerto menjadi momen bersejarah yang tidak hanya memperkaya tradisi sekolah, tetapi juga mengukuhkan hubungan kolaboratif antara UMP dan mitranya. (tgr)

Beri komentar :
Share Yuk !