Satgas Covid Karangpucung Aktifkan Gedung Isolasi

PENYEMPROTAN : Tim Satgas PPC 19 Kecamatan Karangpucung menyemprot disinfektan di komplek Kantor Kecamatan Karangpucung, Minggu (24/1)/TASLIM INDRA

CILACAP-Tim Satuan Tugas (Satgas) Percepatan dan Penanganan Covid 19 Kecamatan Karangpucung mengaktifkan kembali gedung isolasi. Langkah ini sebagai tindak lanjut surat Bupati Cilacap tentang langkah antisipasi peningkatan kasus Covid di Cilacap. Apalagi kondisi terkini jumlah penderita Covid di Karangpucung meningkat.

Kegiatan dimulai dengan penyemprotan disinfektan di sejumlah fasilitas umum, Minggu (24/1). Kegiatan ini melibatkan personil gabungan dari Forkompimca, KUA, UPT BPBD Majenang, Puskesmas, Korwilbidik, Kepala SMP/MTS, Instansi, Ketua Ormas.

Ketua Satgas PPC 19 Kecamatan Karangpucung Martono,S.Sos,MM mengatakan sejumlah fasilitas yang disemprot antara lain fasilitas pelayanan masyarakat di kecamatan maupun sekitar kecamatan, Puskesmas, Terminal Karangpucung dan Masjid Baitul Mu’minin. Pada kegiatan penyemperotan tersebut juga diiringi dengan sosialisasi Pemberlakuan PPKM

Sebagai upaya untuk antisipasi jumlah kasus yang meningkat juga diaktifkan gedung isolasi terpusat. Yaitu menempati gedung kecamatan lama. Nantinya ada petugas yang piket dari 14 desa. Shif pagi dari jam 07.00 sampai pukul 19.00 dan malam mulai pukul 19.00 hingga pukul 07.00 WIB “Kita mengoptimalkan konsep jogo tonggo melibatkan smeua kepala desa. Bila ada pasien OTG langsung diarahkan ke gedung isolasi. Untuk kebutuhan logistik akan kita persiapkan dengan melibatkan dinas/Instansi,” kata dia

Ia mengatakan peningkatan jumlah orang yang terpapar Covid 19 di Karangpucung, sebagian besar dari klaster carier warga yang datang dari luar wilayah dengan gejala OTG..(lim).

Beri komentar :
Share Yuk !