Kolaborasi Apik, Tim Pengembang Kampung UMP dan PKK Ormawa DPM Farmasi Gelar Penyuluhan Parenting

BANJARNEGARA – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) melalui Tim Kampung UMP bekerja sama dengan Tim Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PKK Ormawa) Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Farmasi menggelar kegiatan Pengabdian Masyarakat di Desa Gumelem Kulon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Banjarnegara pada Selasa, 25 Juli 2023 lalu. Kegiatan tersebut mengangkat tema Parenting “Didiklah anakmu sesuai zamannya” yang menghadirkan beberapa pakar sebagai pemateri.

Penyuluhan Parenting tersebut dibawakan oleh Santhy Hawanti, Ph.D., seorang dosen dari FKIP UMP, yang menekankan pentingnya peningkatan pengetahuan orang tua mengenai generasi Z dan Y. Dalam era industri 5.0 ini, proses pengasuhan yang tepat menjadi kunci untuk mendampingi generasi muda agar tumbuh menjadi manusia tangguh, mandiri, dan berkarakter.

Santhy Hawanti, Ph.D., dalam paparannya menyatakan bahwa orang tua perlu membangun komunikasi yang hangat dengan anak, menghindari menjadi orang tua “helikopter” yang terlalu protektif. Generasi Z memiliki ciri khas, seperti menyukai kecepatan, individualisme, adaptasi yang baik dengan digitalisasi, dan pemahaman tentang seks yang lebih cepat. Oleh karena itu, pola asuh harus seimbang dan sesuai dengan perkembangan zaman.

Revalina Avrillia Yulanda, Ketua Panitia Kegiatan dari PKK Ormawa DPM Farmasi UMP, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut melibatkan sekitar 40 ibu dari masyarakat Gumelem Kulon dan merupakan hasil kerjasama dengan pemerintah Desa Gumelem Kulon.

Ketua Tim Pengembang Kampung UMP di Banjarnegara menambahkan bahwa kegiatan penyuluhan ini merupakan bagian dari upaya rutin UMP dengan koordinasi pemerintah Kabupaten Banjarnegara untuk mendorong kemajuan dan perkembangan Desa Gumelem di berbagai aspek.

Dalam tanggapannya, Kepala Desa Gumelem Kulon, Arief Machbub, menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang telah berlangsung sejak sebelum pandemi. Ia berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut untuk saling bersinergi dalam membangun Gumelem Kulon, serta berkontribusi bagi kemajuan Banjarnegara secara keseluruhan.

Beri komentar :
Share Yuk !