Sambut Berkah Ramadhan, Denpom Purwokerto Bersama Komunitas Berbagi Takjil

PURWOKERTO – Denpom IV 1 Purwokerto berkolaborasi dengan Rotary Club, Rajawali Makmur Bersama (RMB) dan Club Harley Davidson Indonesia (HDCI) Banyumas Raya mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat.

Kegiatan itu dilakukan di depan kantor Denpom IV 1 Purwokerto Jalan Gatot Subroto, Kebondalem, Purwokerto, Kabupaten Banyumas Jawa Tengah, hari Jum’at 22 Maret 2024.

Kegiatan sosial tersebut sudah dilaksanakan dua kali sejak dimulainya Ibadah Puasa Ramadhan 1445 Hijriah.

Menurut Dandenpom IV 1 Purwokerto Letkol CPM Irianto, pembagian takjil menjadi agenda rutin Denpom IV 1 Purwokerto setiap hari Jum’at.

“Intinya kegiatan ini, kami mencari keberkahan dengan berbagi sesama,”ujar Letkol CPM Irianto kepada PR Jateng.

Dan takjil yang dibagikan kepada masyarakat berasal dari para donatur.

“Kami siap menerima donasi dari siapapun yang ingin mencari berkah di bulan Ramadhan, kami Denpom siap menyalurkannya,”kata Dandenpom IV 1 Purwokerto itu.

Dari pantauan, hujan turun saat pembagian takjil di depan kantor Denpom IV 1 Purwokerto. Namun hal itu tak menyurutkan kegiatan dan semangat para peserta.

Setiap hari Jumat tiap minggunya, takjil yang dibagikan oleh Denpom IV 1 Purwokerto kepada masyarakat berkisar 200 hingga 500 paket.

Beri komentar :
Share Yuk !