Cilacap Utara Sudah Nol Covid-19, Satu Pasien Klaster Lembang Asal Tritih Kulon Sembuh Corona

CILACAP – Satu orang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 klaster Lembang asal Kelurahan Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara dinyatakan sembuh. Hal itu diketahui setelah hasil tes swab pasien tersebut menunjukkan hasil negatif. Selain itu empat pasien dalam pengawasan (PDP) juga dinyatakan negatif.

“Saya menginformasikan bahwa pada Rabu tanggal 10 Juni 2020 pukul 13.00 WIB, Pemerintah Kabupaten Cilacap telah menerima hasil laboratorium pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh sebanyak satu orang,” kata Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cilacap saat menyampaikan perkembangan Covid-19 di halaman pendapa Wijayakusuma Chakti, Rabu (10/6).

Disebutkan, pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh yakni seorang perempaun 41 tahun warga Kelurahan Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara. Sedangkan PDP yang dinyatakan negatif sebanyak empat orang.

“Yaitu laki-laki 24 tahun dari Desa Bumireja, Kecamatan Kedungreja, kemudian laki-laki 31 tahun dari Desa Bojongsari, Kecamatan Kedungreja, laki-laki 41 tahun dari Desa Gandrungmangu Kecamatan Gandrungmangu, dan perempuan 22 tahun alamat dari Desa Bantarsari, Kecamatan Bantarsari,” rincinya.

Dengan demikian, lanjut Tatto, saat ini jumlah kasus konfirmasi Covid-19 sebanyak 55 orang dengan rincian 30 sembuh, 24 dalam perawatan dan satu meninggal.

“Sedangkan PDP dirawat berjumlah 19 orang dan ODP 11 orang,” beber Tatto.

Bupati menekankan, terkait penerapan tatanan normal baru, masyarakat diimbau melakukan perubahan dalam seluruh aspek kehidupan, untuk berdampingan dengan Covid-19. Dalam setiap aktivitas kedisplinan protokol kesehatan sangat penting, baik di sekolah, lingkungan kerja, pusat perbelanjaan, maupun fasilitas publik.

“Hal ini penting untuk mencegah persebaran Covid-19 agar tidak semakin meluas. Selalu kenakan masker ketika bekerja dan bepergian, serta rajin-rajin mencuci tangan pakai sabun,” pungkasnya.

Sementara itu, dengan sembuhnya pasien positif Covid-19, wilayah Kecamatan Cilacap Utara kini menjadi Zona Hijau. (gin)

Beri komentar :
Share Yuk !